BOGOR-Presiden  Joko Widodo  (Jokowi) siap menggeber motor chopper warna emas. Menurut informasi, Jokowi  menerima motor chopper emas garapan Elders Garage x Kickass Chopper di Istana Kepresidenan Bogor pada Sabtu (20/1) kemarin. Bahkan telah direncanakan motor itu akan digunakan untuk menyisir proyek Trans Papua dan Kalimantan.

Presiden Jokowi sendiri membeli Chopperland produk motor kustom Elders Garage x Kickass Chopper dengan harga Rp 140 juta. Rangka asli motor ini adalah Royal Enfield Bullet 350 yang diproduksi pada 2016.

Hal itu disampaikan oleh pendiri dan pemilik Elders Garage, Heret Frasthio. Ia memastikan surat-surat chopper milik Presiden lengkap. Menurut dia, Predisen Jokowi sendiri sudah mengutarakan niat itu kepada Elders Garage.

Dia pun bertanya soal berapa banyak unit yang bisa dikerahkan untuk meninjau proyek tersebut dan pihak Elders menyanggupi 30 sepeda motor. Jokowi sendiri membeli Chopperland produk motor kustom Elders Garage x Kickass Chopper dengan harga Rp 140 juta.

Baca Juga :  Pejabat Daerah atau TNI/Polri  Tak Netral Sanksi Pidana Menanti

Motor itu menggunakan mesin Royal Enfield Bullet yang mengusung mesin 350 cc. Berdasarkan data pabrikan, mesin yang bertengger pada motor tersebut menjanjikan 19,8 daya kuda (dk) dan torsi 28 Nm.

“Motor chopper yang telah dibeli setelah sampai di Istana Bogor tidak lama kemudian langsung digeber  Presiden Jokowi,” kata pendiri dan pemilik Elders Garage, Heret Frasthio.

“Ini saja kayak masih ngimpi, nggak kebayang. Cuma saya yakin ini bisa jadi contoh, dengan kita ini berkolaborasi bisa bikin strong, dan sosial media sekarang cukup kuat jadi ketika kita ngelakuin yang terbaik di-exspose sosial media pasti akan mengetuk orang-orang yang tertarik di industri ini,” sambung Heret Frasthio seperti dilansir halaman detikcom.

Baca Juga :  Baru Satu Bulan Sejak Dilantik, Wapres Gibran Sudah 4 Kali Tinjau Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis, Kini Giliran SDN 15 Slipi

Satria Utama