Beranda Daerah Karanganyar Merakyat dan Romantis, Duet Yuli-Rober Daftar ke KPU Ngonthel Boncengkan Istri..

Merakyat dan Romantis, Duet Yuli-Rober Daftar ke KPU Ngonthel Boncengkan Istri..

Pasangan calon Bupati-Wabup Karanganyar, Juliyatmono-Rober Christanto saat ngonthel memboncengkan istri masing-masing menuju Masjid Agung untuk mendaftar ke KPU, Rabu (10/1/2018).
Pasangan calon Bupati-Wabup Karanganyar, Juliyatmono-Rober Christanto saat ngonthel memboncengkan istri masing-masing menuju Masjid Agung untuk mendaftar ke KPU, Rabu (10/1/2018).

KARANGANYAR–  Pasangan cabup petahana Karanganyar, Juliyatmono bersama calon wabup,  Rober Christanto resmi mendaftarkan diri sebagai calon bupati-wakil bupati Pilkada Karanganyar 2018 ke KPU,  Rabu (10/1/2018). Duet Golkar-PDIP yang diusung dari koalisi banyak parpol itu mendaftar dengan prosesi yang merakyat dan romantis.

Diiring ratusan kader dari parpol pengusung,  Yuli-sapaan akrab Juliyatmono dan Rober mendaftar ke KPU dari Masjid Agung Karanganyar.  Keduanya sebelumnya ngonthel terlebih dahulu dari kediaman Yuli di Desa Pokoh,  Tasikmadu.

Keduanya ngonthel dengan memboncengkan istrinya masing-masing dari kediaman Yuli menuju ke Masjid Agung. Iring-iringan massa pendukung mengikuti mereka dari belakang.

Baca Juga :  Tokoh Lintas Agama dan Warga Karanganyar Doakan Kemenangan Andika-Hendi

Setiba di Masjid Agung,  mereka kemudian menunaikan salat duhur dan salat hajat berjamaah disambung memanjatkan doa secara bersama-sama.  Selepas itu, keduanya melanjutkan perjalanan menuju ke Kantor KPU Karanganyar yang berjarak sekitar 200 meter dari Masjid Agung.

Kompak mengenakan pakaian lengan panjang putih dan peci,  keduanya diarak pendukung dan pengurus parpol pengusung menuju ke KPU.

Setiba di KPU,  pasangan yang mengusung slogan New YURO (Yuli-Rober) itu kemudian menyerahkan berkas administrasi pendaftaran kepada komisioner KPU.

YURO baru itu resmi didaftarkan oleh koalisi besar,  Golkar,  PDIP, PPP, Partai Demokrat, PKB, PAN, Hanura dan terakhir Gerindra. Wardoyo

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama