JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Wonogiri

Oknum Brimob Diduga Aniaya Pemuda di Wonogiri

Ilustrasi

WONOGIRI--Seorang anggota Polri dari kesatuan Brimob Polda Banten Bataliyon B Pelopor Kompi 1 Peleton/Unit 3, berinisial WS (25), diduga terlibat menganiaya seorang pemuda. Kini oknum berpangkat Barada Polisi Satu (Baratu) tersebut dalam pencarian petugas.

Kapolres Wonogiri AKBP Robertho Pardede melalui Kasubag Humas AKP Haryanto mengungkapkan, korban adalah OF (27), warga Lingkungan Ngebrak Lor RT 3 RW 1 Kelurahan/Kecamatan Giriwoyo, Wonogiri. Dia babak belur setelah dikeroyok tiga pemuda mabuk di bundaran depan Pasar Kecamatan Giriwoyo, Minggu (8/1/2018). Salah satu penganiaya tersebut merupakan anggota polisi. Korban mengalami luka memar di bagian mata serta luka sobek di bagian kepala akibat terkena pecahan gelas

Baca Juga :  Catat! ini Daftar Pospam dan Posyan Lebaran 2023

“Tiga terduga penganiaya adalah WS (25) warga Lingkungan amalan Lor, Kelurahan/Kecamatan Giriwoyo, ST (23) warga Nguntoronadi, dan AD (24) warga Lingkungan Ngebrak Kidul, Kelurahan Giriwoyo,”ungkap Kasubaghumas, Jumat (12/1/2018).

Halaman selanjutnya »

Halaman :  1 2 Tampilkan semua
  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com