Beranda Daerah Wonogiri Kodim 0728 Bikin Demplot Padi Sunggal, Biar Lebih Efektif Pakai Sistem Jarwo

Kodim 0728 Bikin Demplot Padi Sunggal, Biar Lebih Efektif Pakai Sistem Jarwo

Penyimpangan rumput di lahan demplot padi Sunggal, Jumat (4/5/2018).
Penyimpangan rumput di lahan demplot padi Sunggal, Jumat (4/5/2018).

WONOGIRI-Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf M. Heri Amrulloh melalui Pasiter Kapten Inf Agus Priyanto menyampaikan pihaknya tengah membuat demontrasi plot (demplot) varietas padi unggulan jenis Sunggal.

Demplot berada di lahan seluas satu hektare dengan menggunakan sistem jajar legowo (jarwo).

Pasiter menerangkan, pembuatan demplot unggulan padi jenis Sunggal berada di Dusun Segawe Desa Purwosari, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri. Langkah ini sebagai salah satu upaya Kodim 0728/Wonogiri sebagai garda terdepan ketahanan pangan petani Wonogiri.

“Sosialisasi dan praktek penanaman sistem demplot, bertujuan mengajak petani untuk bersama-sama mendukung program pemerintah bidang ketahanan pangan menuju swasembada pangan,” kata Pasiter, Jumat (4/5/2018).

Baca Juga :  Judi Online dan Beda Pilihan Politik Jadi Pemicu Perceraian, Jumlahnya Meningkat 4 Kali Lipat

Lahan yang digunakan sebagai demplot kali ini adalah milik kelompok tani Ngesti Utomo.

Babinsa Sertu Jumadi menambahkan, kegiatan dilaksanakan selama dua hari (Kamis-Jumat/3-4/5/2018). Kegiatan yang dilakukan meliputi penyiangan rumput, pemupukan, dan penyemprotan kedua. Penyemprotan sebagai perangsang pertumbuhan padi. Aris Arianto