Beranda Daerah Sragen Dimotori Wakil Ketua DPRD Sragen, 7 Caleg PKB Dapil III Siap Tambah...

Dimotori Wakil Ketua DPRD Sragen, 7 Caleg PKB Dapil III Siap Tambah Kursi di Pileg 2019 

Para Bacaleg PKB Dapil III Sragen dimotori Wakil Ketua DPRD, Hariyanto (paling kiri) saat berpose bersama Minggu (15/7/2018). Foto/Wardoyo
Para Bacaleg PKB Dapil III Sragen dimotori Wakil Ketua DPRD, Hariyanto (paling kiri) saat berpose bersama Minggu (15/7/2018). Foto/Wardoyo

SRAGEN- Sebanyak tujuh nama bakal calon legislatif (Bacaleg) resmi mengisi skuad Caleg Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) daerah pemilihan (Dapil) Sragen III pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 mendatang. Selain nama incumbent, Hariyanto, perburuan kursi di PKB Dapil III juga akan diramaikan sejumlah pendatang baru lainnya.

Dari daftar resmi Bacaleg yang dirilis oleh DPC PKB Minggu (15/7/2018), enam caleg yang akan mendampingi Hariyanto adalah Endro Supriyadi, Agus Supriyadi, Umi Nur Janah, Kusmini, Sumarsih dan Mulyadi.

Endro bakal menempati nomor urut teratas menggeser Hariyanto yang kali ini bertarung dengan nomor urut dua. Di posisi ketiga, ada nama Umi Nur Janah disusul Kusmini dan Agus Supriyadi.

Dua posisi nomor tersisa akan diduduki Sumarsih di nomor urut enam dan Mulyadi di nomor urut paling buncit alias tujuh.

Baca Juga :  KPU Sragen Dituduh Dzalim di Pilkada 2024, Tim Kampanye Paslon 02 Sigit-Suroto Beberkan Keburukan Selama Debat Terbuka Berlangsung

Mereka akan bersaing untuk mendulang suara di Dapil III yang melingkupi tiga Kecamatan yakni Tanon, Sumberlawang dan Miri.

Menurut Hariyanto yang juga Wakil Ketua DPRD Sragen, seluruh Caleg PKB di Dapil III sudah siap bertarung untuk meraup suara di Pileg 2019 mendatang. Pihaknya menargetkan dengan kekuatan baru itu, diharapkan bisa menambah perolehan kursi.

“Kalau pada Pileg 2014 lalu kami nyaris meraih dua kursi, harapannya di Pileg 2019 nanti mudah-mudahan bisa menambah jumlah kursi dari satu menjadi dua,” paparnya Minggu (15/7/2018).

Legislator kelahiran Canden, Ketro, Tanon itu menyampaikan saat ini semua Caleg PKB di Dapil III sudah menyatakan siap untuk berjuang bersama dan bersinergi guna mencapai target itu.

Baca Juga :  Mantap! PAD Sektor PBB di Sragen Tembus 100 Persen, Ini Kata Bupati Yuni

“Kami sudah siap untuk berjuang bersama dan bersinergi. Kami optimis mudah-mudahan target menambah kursi bisa tercapai, ” pungkasnya. Wardoyo