Beranda Daerah Wonogiri Ini Sumbangan Dana Kampanye Pemilu 2019 di Wonogiri. Golkar Jadi Penyumbang Terbesar

Ini Sumbangan Dana Kampanye Pemilu 2019 di Wonogiri. Golkar Jadi Penyumbang Terbesar

Sumbangan Dana Kampanye Pemilu 2019 parpol di Wonogiri.
Sumbangan Dana Kampanye Pemilu 2019 parpol di Wonogiri.

WONOGIRI-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Wonogiri telah menerima laporan penerimaan sumbangan dana kampanye Pemilu 2019. Laporan diterima dari masing-masing partai peserta Pemilu 2019.

Dalam laporan itu, Partai Golkar tercatat memberikan sumbangan terbesar. Yakni mencapai Rp 48 juta berupa uang tunai. Disusul Partai Berkarya sebesar Rp 40 juta berupa 1000 kaos senilai Rp 25 juta dan 1000 bendera senilai Rp 5 juta.

Partai Perindo dalam laporan menyumbangkan 125 barang senilai Rp 29,9 juta. Selanjutnya PAN dengan 125 baliho senilai Rp 13,125 juta, 500 bendera besar senilai Rp 5 juta dan 1000 bendera senilai Rp 6 juta. Hanura menyumbang uang sebesar Rp 23 juta.

Baca Juga :  Kru Bus Dikepruk Batu Hingga Bocor Pelaku Ditangkap di Wonogiri

Sementara partai lainnya, seperti PDIP, PPP, PKB, Gerindra, Nasdem, PKS, PSI, PBB, dan PKPI belum ada laporan sumbangan. Demikian pula untuk sumbangan bagi dua pasangan Capres-Cawapres yang masih nihil.

“Laporan penerimaan sumbangan dana kampanye itu untuk periode 23 September 2018 hingga 1 Januari 2019,” ungkap Ketua KPU Kabupaten Wonogiri, Toto Sihsetyo Adi, Rabu (9/1/2019). Aris Arianto