Beranda Daerah Sragen Mutasi Terbaru Pejabat Sragen 2019. Berikut Rincian 82 Pejabat Yang Dirombak di...

Mutasi Terbaru Pejabat Sragen 2019. Berikut Rincian 82 Pejabat Yang Dirombak di 2019! 

Ilustrasi Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati saat melantik pejabat eselon yang dimutasi. Foto/Humas Kab
Ilustrasi Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati saat melantik pejabat eselon yang dimutasi. Foto/Humas Kab

SRAGEN- Mengawali tahun 2019, Bupati Sragen kembali menggeber mutasi dan rotasi pejabat di lingkungan Pemkab Sragen. Sedikitnya 82 pejabat berbagai eselon dirombak posisinya baik mutasi maupun promosi.

Pelantikan mereka dilangsungkan tepat di hari terakhir tahun 2018 yakni tanggal 31 Desember 2018 di Pendapa Rumdin Bupati. Pelantikan dipimpin langsung Bupati Sragen, Kusdinar Untung Yuni Sukowati.

Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Sragen, Sarwaka mengatakan total ada 82 pejabat eselon yang dilantik di 31 Desember 2018. Mereka terdiri dari 81 pejabat struktural dan 1 pejabat fungsional.

“Mutasi adalah hal biasa dan wajar. Untuk kebutuhan penyegaran Mas,” paparnya Sabtu (5/1/2019).

Sarwaka memastikan tak ada hal krusial yang mendasari perombakan puluhan pejabat eselon itu. Termasuk pengosongan 2 jabatan Kadinas yakni Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga dan Dinas Koperasi UKM.

Baca Juga :  DLH Sragen Ajak Warga Tukar Botol Plastik dengan Bibit Tanaman dan Pupuk Diadakan Rutin Setiap Minggu di Car Free Day Sragen

Dua pejabat pemegang tampuk pimpinan dinas itu yakni Suwandi dan Giyadi ditarik menjadi staff ahli bupati.

“Sementara jabatan dua dinas itu dikosongkan. Nanti mungkin menunggu pengisian di 2019 ini,” terang Sarwaka.

Selain dua Kadinas yang dilengser menjadi staff ahli, ada 14 Kepala UPTD Puskesmas yang kembali dirotasi besar-besaran. Wardoyo

 

BERIKUT RINCIAN DAFTAR MUTASI PEJABAT 31 DES 2018:

Eselon IIb : 6 orang

Eselon III a : 8  orang

Eselon III b : 15  orang

Eselon IV a : 30 orang

Eselon IV b : 8 orang

Kepalas UPTD Puskesmas : 14 orang

Fungsional Auditor : 1 orang

Jumlah : 82 orang

Promosi : 35 orang

Ke eselon II b : 2 orang

Ke eselon III a : 2 orang

Ke eselon III b : 6 orang

Baca Juga :  Puluhan Warga Desa Ngargosari Sumberlawang Sragen Berburu Entung Jati, Dimasak Rica-Rica hingga Dijual Mentah Rp15.000 per Gelas

Ke eselon IV a : 17 orang

Ke eselon IV b : 8 orang

Mutasi : 46 orang

Fungsional auditor : 1 orang

Jumlah : 82 orang 

Sumber: BKPP Sragen