Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Ini Tanggapan BPN Prabowo Sandi Wonogiri Soal Perangkat Desa yang Diarahkan ke Capres Jokowi

Tangkapan layar video pengarahan perangkat desa yang diduga dilakukan oknum PNS

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM -Tim BPN Prabowo Sandi Wonogiri mengaku telah mengetahui adanya video pengarahan perangkat desa Kecamatan Purwantoro ke Capres Jokowi.

Tim BPN Prabowo Sandi Wonogiri, Suryo Suminto kepada wartawan, Selasa (9/4/2019) mengatakan, telah mengetahui adanya video viral tersebut. Pihaknya mengaku akan mempelajarinya terlebih dahulu.

“Baru tahu tadi pagi,” kata dia.

Ketua DPC Gerindra Wonogiri itu menerangkan akan berkoordinasi dengan tim. Termasuk di dalamnya divisi hukum BPN.

Kendati demikian, menurut dia, ketika orang yang diduga mengarahkan perangkat desa ke Capres Jokowi dan Caleg tertentu itu memang oknum PNS, pihaknya sangat menyayangkan. Pasalnya sebagai abdi negara, PNS semestinya wajib netral.

“Jika memang hal itu benar sangat memalukan dan terus terang kami prihatin,” tutur dia.

Sebagaimana diwartakan, video berisi pengarahan kepada perangkat desa di Kecamatan Purwantoro Wonogiri, viral di media sosial. Para perangkat desa diarahkan ke capres Jokowi, caleg Bambang Pacul, dan calon anggota DPD tertentu. Aris Arianto

Exit mobile version