Beranda Daerah Wonogiri Kuota Elpiji Melon Wonogiri Ditambah 75 Ribu Tabung

Kuota Elpiji Melon Wonogiri Ditambah 75 Ribu Tabung

Dropping elpiji 3 kilogram di Wonogiri.
Dropping elpiji 3 kilogram di Wonogiri.

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM โ€”Kuota gas elpiji bersubsidi tiga kilogram atau gas melon untuk Wonogiri akan ditambah.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Koperasi dan UKM dan Perindustrian dan Perdagangan Wonogiri, Wahyu Widayati mengatakan, konsumsi gas elpiji bersubsidi saat puasa dan Lebaran biasanya meningkat. Atas dasar itu stok elpiji akan ditambah kuotanya sebesar 75.840 tabung.

โ€œPenambahan itu berlaku mulai Mei ini,โ€ kata dia, Rabu (15/5/2019).

Pihaknya sebelumnya telah mengajukan penambahan kuota itu. Hal ini dilakukan mengingat pengalaman tahun-tahun lalu terjadi peningkatan konsumsi saat puasa dan Lebaran.

Baca Juga :  Launching SPPG Wuryorejo Wonogiri, Bentuk Nyata Dukungan Pemenuhan Gizi dan SDM Unggul

Untuk kuota tahun 2019 ini awalnya sebesar 13.999 Metrik Ton. Angka ini setara dengan 7.999.667 tabung 3 kilogram.

Untuk memastikan gas melon tidak langka, pihaknya membentuk satuan satgas beranggotakan para agen. Tugasnya mengawasi dan memantau suplai gas melon ke pangkalan.

โ€œSaat ini stok gas aman,โ€ ujar dia. Haryanto