Suasana Musro The Sunan Hotel Solo. IstimewaSOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM โ Musro The Sunan Hotel Solo kembali hadir dan menyuguhkan pesta yang dikolaborasikan dengan fashion. Pesta yang digelar Jumat, 21 Juni 2019 mulai pukul 22.00 ini akan sarat dengan tampilan busana yang fashionable karya designer muda kota Solo Robin Karebet.
Dalam keterangan tertulis kepada JOGLOSEMARNEWS.COM disebutkan โ MIDSUMMER MADNESS โ ini akan menghadirkan DJ Fresh ( King of Dutch ), DJ Vero ( Vortex ), Fashion Dancer dan DโLove Band. Pesta di Musro kali ini dipastikan akan lebih semarak dan meriah dimana DJ Vero akan berkolaborasi mengenakan baju karya designer Robin Karebet. Dress code dalam pesta kali ini yaitu Summer break outfit.
DJ Fresh dari JDF ( Jogja Dutch Foundation ) ini sudah tidak diragukan lagi kepiawaiannya dalam mengolah musik beraliran Dutch yang lagi trend bagi anak muda saat ini. DJ Fresh sejak tahun 2007 sudah malang melintang di beberapa kota besar di Indonesia. Dipastikan dj yang memulai karirnya sebagai model catwalk ini akan mengguncang bar paling berkilau di kota Solo.
DJ Vero, disc jocket cantik yang pernah jadi resident DJ di beberapa club kota Solo ini juga siap memanaskan lantai dansa musro dengan genre musik House, Deep House, Soulfull, Jungle, Hip-Hop & Progressive. Party juga akan dimeriahkan oleh DโLove Band yang akan tampil dengan formasi penuh yaitu Tiara, Matius (vocal), Bastian (guitar), Aryoki (keyboard), Laurentius (Bass) dan Samuel (Drummer).
Gelaran acara di Musro tidak hanya ditujukan untuk tamu yang menginap tapi juga untuk masyarakat umum. Para party lovers dan clubbers menjadi target pasar dari program yang diusung oleh Musro. First Drink Charge dipatok dengan harga Rp 35.000,- nett/orang. Tunggu apalagi, rasakan sensasi pesta bersama orang โ orang tercinta hanya di The Sunan Hotel Solo. โ SOLO YA SUNAN โ. Marwantoro S