Beranda Daerah Semarang Televisi Mendadak Meledak Hebat, Rumah Petani Susah di Kalimati Kemudian Ludes Terbakar 

Televisi Mendadak Meledak Hebat, Rumah Petani Susah di Kalimati Kemudian Ludes Terbakar 

Foto/Humas Polda
Foto/Humas Polda

CILACAP, JOGLOSEMARNEWS.COM โ€“ Sebuah rumah semi permanen di Dusun Kalimati, RT 002/ 008, Desa Ciporos, Kecamatan Karangpucung, Kabupaten Cilacap ludes terbakar.

Kapolres Cilacap AKBP Djoko Julianto melalui Kapolsek Karangpucung Iptu Siswanto Senin (29/7/2019) mengatakan bahwa rumah yang terbakar milik warga yang bernama Yahya (50) yang berprofesi sebagai petani.

Lebih lanjut Kapolsek menjelaskan bahwa kejadian bermula pada hari Minggu tanggal 28 Juli 2019, sekira pukul 19.00 WIB, Aron tetangga korban mendengar suara ledakan dari televisi yang berada didalam rumah korban.

Rumah saat itu ditinggal pergi keluar oleh korban.

โ€œApi dari belakang televisi merembet ke gorden terus keatap dan semakin membesar sehingga membakar rumah โ€ ungkap Kapolsek dilansir Tribratanews Polda Jateng.

Baca Juga :  Beringin di Alun-alun Pemalang Rungkat, 2 Jemaah Salat Idul Fitri Meninggal Dunia

Api dapat dipadamkan pada pukul 20.30 WIB oleh warga dengan bantuan mobil pemadam kebakaran dari Majenang.

Atas kejadian tersebut satu unit Rumah Semi Permanen ukuran 5 X 9 Meter beserta pakaian dan Perabot rumah tangga serta Dua Unit Sepeda motor ludes terbakar dan total Kerugian ditaksir kurang lebih Seratus Juta Rupiah.

โ€œDari hasil olah tkp dan pemeriksaan saksi saksi bahwa api diduga berasal dari konsleting listrik dari arah belakang televisi dan membakar rumah โ€ pungkas Kapolsek. JSnews

Baca Juga :  Beringin di Alun-alun Pemalang Rungkat, 2 Jemaah Salat Idul Fitri Meninggal Dunia