KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM – Pemerintah kabupaten (pemkab) Karanganyar menjamin keamanan warga Papua yang sedang menuntut ilmu di sejumlah perguruan tinggi yang ada di Bumi Intanpari. Pemkab pun meminta warga Papua tetap tenang dan tak perlu khawatir.
Hal tersebut disampaikan bupati Karanganyar, Juliyatmono usai memberikan pengarahan kepada seluruh karyawan BKK Jawa Tengah, Selasa (20/08/2019). Menurut bupati, pemkab bersama jajaran Forkompinda, telah melakukan koordinasi untuk melakukan pendataan dan pemberian jaminan kepada warga Papua di Karanganyar.
“Koordinasi non formal sudah kita lakukan. Warga Papua akan kita data, kita jaga dan kita jamin keamanannya selama mereka menuntut ilmu di Karanganyar. Jangan pernah khawatir,” paparnya kepada wartawan.
Menyikapi aksi kerusuhan yang terjadi di Manokwari, orang nomor satu di Karanganyar tersebut juga mengingatkan warganya, untuk tidak mudah terpancing dan terprovokasi melakukan hal-hal yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di masyarakat.
Ia meyakini masyarakat Karanganyar adalah masyarakat yang baik, guyub dan rukun. Ia juga meminta jangan sampai terpancing dan mudah diadu domba oleh siapa pun.
“Saya minta kepada masyarakat Karanganyar agar etika, sopan santun, dikedepankan. Jangan membuat kalimat atau pernyataan yang justru membuat situasi menjadi tidak kondusif,” tegasnya. Wardoyo