Beranda Daerah Solo Pilwakot Solo 2020, Terkait Beredarnya Surat Pendataran Balon Walikota Lewat DPD dan...

Pilwakot Solo 2020, Terkait Beredarnya Surat Pendataran Balon Walikota Lewat DPD dan DPP PDIP, Rudy: Tugas Saya  Telah Selesai

Ketua DPC PDI Perjuangan Solo, FX Hadi Rudyatmo. Triawati PP
Ketua DPC PDI Perjuangan Solo, FX Hadi Rudyatmo. Triawati PP

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) Solo, FX Hadi Rudyatmo menegaskan telah menyelesaikan tugas partai dengan melakukan penjaringan calon Walikota Solo untuk maju dalam Pilwakot Solo 2020.

Terkait dengan beredarnya surat tentang penegasan pendaftaran bakal calon Pilkada serentak 2020 yang dikeluarkan DPP PDI Perjuangan, Rudy mengaku tidak ambil pusing.

“Gak tau kenapa ada surat itu, kalau saya kan tugasnya sudah selesai. Ya mungkin banyak yang akan mendaftar. Kalau ada yang mau mendaftar, itu kan nasional bukan untuk Jateng,” tegas Rudy, Rabu (27/11/2019).

Istimewa

Rudy mengaku heran dengan turunnya surat dari DPP PDI Perjuangan tersebut. “Baru kali ini ada surat seperti itu. Selama ini penjaringan ya penjaringan. Calonnya lebih dari satu bisa,” tandasnya.

Baca Juga :  6 Artis Ikuti Blusukan Luthfi di Pasar Triwindu Solo, Ada Raffi Ahmad, Celine Evangelista Hingga Inara Rusli

Selain itu, Rudy juga kembali mengingatkan bahwa penjaringan DPC PDI Perjuangan merupakan hasil dari penjaringan bawah.

“Kalau orang luar mau masuk, itu keputusan DPP. Yang jelas tugas saya sudah selesai. Siapapun yang direkomendasikan nantinya sudah menjadi pertimbangan dan hasil rapat DPP partai,” tukasnya.

Sebelumnya, beredar surat perihal penegasan pendaftaran bakal calon Pilkada serentak 2020 yang dikeluarkan DPP PDI Perjuangan. Surat tersebut menyebutkan bahwa siapapun yang belum mendaftar melalui DPC Partai bisa melakukannya lewat DPP atau DPD. Triawati PP