SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Dua bakal calon walikota Solo dari PDI Perjuangan, Gibran Rakabuming Raka dan pasangan Achmad Purnomo-Teguh Prakosa (Pu-Guh) menjalani fit and proper test tahap II di DPP PDI Perjuangan Senin (10/2/2020) ini. Fakta menarik mencuat dari keduanya yang selama ini “memanaskan” dunia perpolitikan di Kota Solo.
Ternyata Pu-Guh berangkat satu pesawat dengan Gibran Rakabuming Raka. Mereka berangkat menumpang pesawat Citylink, dimana Gibran duduk di kursi nomor delapan sedangkan Pu-Guh duduk di kursi nomor dua.
“Kaget ternyata satu pesawat dengan Pak Purnomo dan Pak Teguh. Tadi beliau berdua duduk di seat nomor dua sedangkan saya di nomor delapan. Tadi sempat foto-foto setelah landing. Dan semoga fit and proper test dilancarkan,” ujar Gibran.
Gibran sendiri mengaku mengetahui bahwa dia berada satu pesawat dengan Pu-Guh setelah berada di dalam pesawat. Dan saaln landing di Bandara Halim Perdanakusuma, mereka sempat mengambil foto bersama.
Sebelumnya, Gibran sempat mendatangi Ketua DPC PDI Perjuangan Solo, FX Hadi Rudyatmo sebelum berangkat ke Jakarta. Gibran bertamu ke Loji Gandrung Minggu (9/2/2020) siang dan bertemu langsung dengan Rudy.
Menurut Gibran, dalam pertemuan yang dilakukan tertutup tersebut, dirinya mengaku berpamitan dan minta doa restu dari Rudy.
“Banyak pesan yang disampaikan beliau (Rudy-red). Nanti biar disampaikan Pak Rudy sendiri,” urainya dikonfirmasi setelah pertemuan.
Di sisi lain, Rudy membenarkan adanya pertemuan pertemuan tersebut. Rudy mengatakan Gibran datang kepadanya untuk pamitan sebelum berangkat menjalani uji kelayakan dan kepatutan.
“Pamitan saja. Nggih monggo (ya silahkan),” paparnya.
Rudy mengatakan pertemuan itu tidak berlangsung lama. Dirinya menampik dalam pertemuan tersebut dia menegur Gibran.
“Nggak, nggak negur. Hanya sebentar, hanya pamitan untuk fit and proper test besok. Biasa saja,” tukasnya.
Sebagaimana diketahui, hubungan keduanya sempat terlihat tidak harmonis selama beberapa waktu. Pasalnya Gibran menyatakan keinginannya berpartisipasi dalam kontestasi Pilkada Solo 2020 ini melalui PDIP. Sedangkan Rudy telah mengajukan nama Achmad Purnomo dan Teguh Prakosa untuk mendapatkan rekomendasi dari DPP PDIP.
Saat ditanya apakah memberikan pesan khusus untuk Achmad Purnomo dan Teguh Prakosa, dirinya juga tidak memberikan nasehat ataupun pesan. “Nggak ada, wis gedhe kabeh (sudah besar semua),” tukasnya. Triawati PP