SEMARANG, JOGLOSEMARNEWS.COM – Relawan Covid-19 Tirta Mandira Hudi menyoroti kasus penularan virus Corona pada tenaga medis, karena ketidakjujuran pasien. Ia yang juga seorang dokter, mengimbau warga tak takut untuk jujur tentang kondisi dan riwayat perjalanan.
Hal itu disampaikannya, seusai menyerahkan ribuan lembar baju hazmat, masker, dan multivitamin untuk Pemprov Jateng, Jumat (17/4/2020). Menurutnya, kejujuran mutlak diperlukan untuk memutus mata rantai penularan Covid-19.
“Jadi kalau dari saya, kejujuran itu penting. Yang bahaya dari Covid-19 adalah Orang Tanpa Gejala (OTG). Orang ini harus jujur terkait riwayat kontak, atau baru bepergian zona merah. Kalau sakit ngomong, tidak diapa-apain,” ujarnya.
Menurut Tirta, kondisi OTG justru lebih berbahaya karena tanpa sadar bisa menularkan virus ke orang lain. Ia juga menyoroti tentang masih banyaknya anak muda yang gemar berkumpul di kafe dan cenderung menyepelekan penyakit Covid-19.
“Dan (kami) memberikan seribu masker kain untuk dibagikan sesuai mandat Pak Ganjar Pranowo, (sekaligus) untuk edukasi di jalanan, mengenai jangan mudik, jaga kebersihan dan jujur. Kalau enggak negarane ajur (negara hancur),” ujarnya. Edward