Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Prihatin Banyak Warga Belum Pakai Masker, Kades Sumberejo Sragen dan Relawan Desa Tergerak Sisihkan Rezeki dan Bagikan 1.500 Masker

Kades Sumberejo, Sentot Nugroho saat membagikan masker ke warga. Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Wabah corona virus yang melanda saat ini, membuat desa dan warga terus menggencarkan pencegahan.

Salah satunya, terkait imbauan pemakaian masker. Masih rendahnya kesadaran warga mengenakan masker, membuat Pemdes Sumberejo, Kecamatan Mondokan, Sragen pun tergerak.

Prihatin dengan realita sebagian warga yang belum pakai masker, Kades dan relawan serta Satgas Covid-19 di desa itu terjun membagikan masker ke warga.

Kades Sumberejo, Sentot Nugroho mengatakan ada 1.500 masker yang dibagikan ke warga kemarin.

Masker itu digalang dari donasi Kades dan relawan Desa Sumberejo yang menyumbangkan sedikit rezekinya untuk pencegahan virus covid-19.

“Kami tergerak karena banyak warga yang belum mengindahkan imbauan pemerintah untuk memakai masker. Makanya kami dan juga relawan desa tergerak untuk membantu mendonasikan sedikit rezeki dan kita bantukan dalam bentuk masker. Ada 1.500 masker yang kita bagikan,” paparnya kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Kamis (16/4/2020).

Tidak hanya itu, Kades menguraikan Pemdesnya juga sudah melaksanakan penyemprotan serentak di desa.

Penyemprotan dibantu karang taruna, dan juga membagikan hand sanitizer dan handsoap di masjid mushola serta tempat umum di wilayah desa.

“Harapannya semoga virus segera berlalu dan kita bisa beraktivitas seperti biasa,” tandasnya. Wardoyo

Exit mobile version