Beranda Daerah Semarang Awas, Ini Titik-Titik Penyekatan Jalur di Beberapa Perbatasan Jateng-Jatim dan Jateng-Jabar. Masyarakat...

Awas, Ini Titik-Titik Penyekatan Jalur di Beberapa Perbatasan Jateng-Jatim dan Jateng-Jabar. Masyarakat Diimbau Tak Pulang ke Jakarta Dulu!

Pemeriksaan kendaraan di Semarang. Foto/Humas Polda
Pemeriksaan kendaraan di Semarang. Foto/Humas Polda

SEMARANG, JOGLOSEMARNEWS.COM – Pemerintah mengimbau bagi masyarakat yang sudah berada di daerah tidak kembali ke Jakarta untuk sementara waktu.

Alasannya, jika masyarakat kembali ke wilayah yang saat ini menjadi episentrum virus corona atau Covid-19, maka permasalahan yang timbul bakal makin besar.

Menindaklanjuti himbauan dari pemerintah, Satuan Brimob Polda Jateng perketat penyekatan keluar masuk kendaraan yang melewati Pintu Tol Kalikangkung di Kota Semarang, Kamis (27/05/2020).

Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi mengatakan penjagaan ketat diharapkan di tengah pandemi corona masyarakat harus beradaptasi, caranya dengan memulai pola hidup baru.

Baca Juga :  Terdorong Hati Nurani, Purnawirawan Polri di Jawa Tengah Deklarasi Dukung Andika Perkasa-Hendrar Prihadi

Cara berpikir baru dan bertindak untuk memutus rantai penyebaran virus corona dengan sementara waktu untuk tidak kembali ke ibukota Jakarta.

Semua kendaraan yang keluar masuk melalui Pintu Tol Kalikangkung harus melewati pemeriksaan ketat yang di lakukan oleh pihak Kepolisian.

Yang melanggaran himbauan pemerintah langsung diputar balik oleh petugas jaga yaitu gabungan yaitu Brimob Jateng, Polrestabes Semarang dan Dishub.

Tidak hanya di Pintu Tol Kalikangkung, Satuan Brimob Polda Jateng juga menjaga di beberapa tempat seperti perbatasan Jateng – Jatim, Jateng – DIY dan Jateng – Jabar. Edward