Beranda Daerah Wonogiri Gempar Penemuan Mayat Laki-laki di Gunung Tebon Dusun Duwet Desa Suci Pracimantoro...

Gempar Penemuan Mayat Laki-laki di Gunung Tebon Dusun Duwet Desa Suci Pracimantoro Wonogiri

Ilustrasi/Foto: Ist
Evakuasi mayat di Gunung Tebon Desa Suci Pracimantoro Wonogiri
WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM  – Warga Desa Suci Kecamatan Pracimantoro Wonogiri digemparkan dengan penemuan mayat laki-laki di hutan desa setempat, Selasa (19/5/2020).
Setelah diperiksa ternyata mayat tersebut merupakan warga sekitar yang sebelumnya telah menghilang selama sekitar 15 hari.
Camat Pracimantoro Warsito mengatakan, lokasi kejadian adalah di lahan kosong Gunung Tebon. Tepatnya di Dusun Duwet RT 4 RW 13, Desa Suci, Kecamatan Pracimantoro, Wonogiri.
“Korban adalah warga sekitar yang sebelumnya menghilang. Yakni Parimin, 63 tahun, warga Duwet RT 2 RW 12, Desa Suci, Pracimantoro,” kata dia.
Penemuan mayat itu kali pertama diketahui dua warga bernama Lasimin dan Boyadi yang tengah mencari rumput. Ketika sampai di lokasi mereka mencium bau menyengat. Mereka lantas mencari sumber bau dan melihat apa yang sebenarnya terjadi.
“Sesampai di TKP, terdapat sesosok mayat manusia dengan kaos merah panjang, celana putih dan sepatu karet warna putih,” beber dia.
Setelah melihat mayat tersebut kedua saksi teringat tetangganya Parimin yang telah hilang dari rumah sejak hari Senin, tanggal 4 Mei 2020. Setelah dicek secara cermat warna baju, celana dan sepatu sama persis dengan yang dipakai Parimin  ketika meninggalkan rumah.
Mereka lalu melapor ke pemerintah desa diteruskan ke pihak kepolisian.
Ketika dilakukan olah TKP ditemukan sejumlah barang di dekat korban. Meliputi HP Nokia warna hitam milik korban, seutas senar tali pakan ternak, sepotong bambu alat bantu panggul rumput sepanjang 2,5 meter, dan sebilah sabit 
“Diduga korban pada waktu mencari rumput terjatuh dan kepala membentur batu hingga menyebabkan korban meninggal dunia. Saat ini korban sudah dimakamkan pihak keluarga,” ujar dia. Aria