SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Penemuan mayat wanita dalam sebuah mobil yang terbakar, Selasa (20/10/2020) sekitar pukul 22.00 WIB, menggegerkam warga Dukuh Cendana, desa Toriyo, kecamatan Bendosari, kabupaten Sukoharjo.
Diketahui, perempuan bernama Yulia (42) masih kerabat Presiden Joko Widodo. Hal itu diketahui dari sepupu Jokowi, Andi Wibowo yang turut berada di rumah duka.
“Bu Yulia ini adalah kakak ipar saya,” kata Andi saat ditemui sebelum meninggalkan lokasi persemayaman di Kampung Gambuhan, Kelurahan Baluwarti, Kecamatan Pasar Kliwon.
Ketua RT 004 RW 02, Gambuhan, Baluwarti, Pasar Kliwon, Syaiful Fahrudin menyebut selama ini Yulia bersama keluarga tinggal Wonogiri. Sementara rumah yang dijadikan lokasi persemayaman sementara merupakan kediaman keluarga besar.
“Kalau Pak Achmad Yani (suami korban) asli orang sini. Hanya saja selama ini sudah tinggal di Wongiri,” paparnya.
Kapolres Sukoharjo AKBP Bambang Yugo Pamungkas melalui Kasat Reskrim AKP Muhammad Alfan membenarkan peristiwa tersebut.
“Malam saat kejadian ada warga yang melintas di TKP melihat ada gumpalan asap dari mobil, kemudian warga tersebut mengetuk pemilik rumah samping TKP, lalu bersama-sama memadamkan api memakai selang. Lalu Damkar datang kemudian memadamkan api di mobil dengan APAR,” tegas M Alfan. Prabowo