Beranda Daerah Semarang Kebakaran Hebat Luluhlantakkan 6 Ruko dan 5 Rumah di Temanggung. Kerugian Rp...

Kebakaran Hebat Luluhlantakkan 6 Ruko dan 5 Rumah di Temanggung. Kerugian Rp 2,5 Miliar, Ternyata Pemicunya Sepele Banget!

kebakaran
Ilustrasi Kebakaran

 

TEMANGGUNG, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kebakaran hebat melanda 11 bangunan yang terdiri atas enam toko dan lima rumah di Jalan Patriot Lingkungan Jampiroso Utara, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, pada Jumat (20/11/2020) sekitar pukul 02.00 WIB.

Kapolres Temanggung Polda Jateng AKBP Benny Setyowadi melalui Kapolsek Temanggung Kota AKP Achirul Yahya mengatakan, bahwa kebakaran tersebut terjadi pada pukul 02.00 WIB dan pukul 02.30 WIB petugas Pemadam Kebakaran Temanggung sampai lokasi setelah mendapat laporan dari masyarakat adanya kejadian kebakaran.

“Saat tiba di lokasi, api sudah membesar. Strategi yang dilakukan yaitu memakai pola penyekatan, jadi petugas tidak fokus ke api dulu, karena kawasan padat permukiman maka harus diisolasi dulu lingkungan,” katanya.

Baca Juga :  Buntut Pelajar di Semarang Tertembak, IPW Meyakini Terjadi Tawuran Antar Geng Motor

Menurut Kapolsek, 14 mobil pemadam kebakaran yang terdiri atas 12 mobil pemadam dari Temanggung dan dua mobil pemadam dari Magelang dikerahkan untuk mengatasi kebakaran di Jampiroso Utara.

“Untuk memadamkan kebakaran ini, petugas harus mengambil air dari sumber air yang ada di Pikatan, sehingga harus bolak-balik dan karena keterbatasan armada maka kita minta bantuan Magelang,” tuturnya.

Kepala Bidang Pelindungan Masyarakat dan Pemadam Kebakaran Dinas Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Temanggung Gito Walngadi mengatakan, kebakaran yang berawal dari korsleting listrik itu berhasil dipadamkan sekitar pukul 08.00 WIB.

“Akibat kejadian kebakaran tersebut, kerugian ditaksir sekitar Rp 2,5 Milyar dan menyebabkan seorang warga dan seorang petugas pemadam mengalami terluka,” pungkas AKP Achirul Yahya. Edward