JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kepala Kepolisian RI Jenderal Idham Azis tak hanya mencopot Kepala Kepolisian Daerah atau Kapolda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Nana Sudjana. Idham juga mencopot Kepala Kepolisian Daerah Jawa Barat, Inspektur Jenderal Rudy Sufahradi.
Pencopotan ini diduga merupakan buntut acara yang digelar pemimpin FPI Rizieq Shihab.
Rizieq menggelar acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan pernikahan anaknya pada Sabtu, 14 November dan Ahad, 15 November 2020.
Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Mabes Polri Inspektur Jenderal Argo Yuwono mengatakan, Nana dan Heru dicopot lantaran tidak melaksanakan perintah terkait pengamanan protokol kesehatan.
“Ada dua Kapolda yang tidak melaksanakan perintah dalam menegakkan protokol kesehatan. Maka diberikan sanksi berupa pencopotan yaitu Kapolda Metro Jaya dan Kapolda Metro Jaya,” ujar Argo di kantornya, Jakarta Selatan, pada Senin, 16 November 2020.
Posisi Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya akan diisi oleh Inspektur Jenderal Fadil Imran. Sedangkan posisi Rudy bakal digantikan Inspektur Jenderal Ahmad Dofiri.