Beranda Netizen Penggalangan Dana Capai Target, Mantan Menpora Malaysia Syed Saddiq Tepati Janji Cukur...

Penggalangan Dana Capai Target, Mantan Menpora Malaysia Syed Saddiq Tepati Janji Cukur Plontos. Ini Penampilannya Kini

Politikus muda Malaysia Syed Saddiq sebelum dicukur gundul. Foto: Instagram/syedsaddiq

KUALA LUMPUR, JOGLOSEMARNEWS.COM Cerita menarik datang dari negara tetangga, Malaysia. Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga atau Menteri Belia dan Sukan Malaysia, Syed Saddiq punya penampilan baru.

Mantan menteri termuda Malaysia yang sempat viral di Tanah Air itu kini tampil dengan kepala plontos alias gundul. Hal itu ia lakukan setelah penggalangan dana yang dilakukannya mencapai target.

Syed Saddiq sempat menghebohkan dunia politik Malaysia setelah ditunjuk menjadi Menteri Belia dan Sukan pada Juli 2018 lalu. Ia pun menjadi termuda dalam sejarah Negeri Jiran dengan usianya yang masih 25 tahun.

Tak hanya terkenal karena menjabat posisi bergengsi di usia muda, Syed Saddiq juga memiliki banyak fans karena wajahnya yang tampan. Ia juga dianggap berpandangan lugas dan berani dalam mengambil keputusan.

Namun pada awal 2020 lalu, Syed Saddiq memutuskan mundur dari jabatan menteri. Meski demikian, ia tidak berhenti mengabdi kepada masyarakat dan masih aktif dalam kegiatan sosial, salah satunya yang baru-baru ini ia lakukan.

Syed Saddiq diketahui membuka penggalangan dana untuk program “Satu Keluarga, Satu Laptop” di Malaysia. Program itu ditujukan untuk membantu keluarga kurang mampu dan membutuhkan di Distrik Muar, Johor, Malaysia.

Ia pun berjanji akan mencukur habis rambutnya apabila mampu mengumpulkan dana sebesar 200.000 ringgit atau hampir Rp700 juta untuk 100 unit laptop dalam waktu lima hari.

Dan target itu berhasil tercapai. Karenanya, Syed Saddiq pun menepati janjinya mencukur gundul kepalanya pada Rabu (30/12/2020) lalu.

Momen saat dirinya dicukur gundul itu pun disiarkan secara langsung melalui jaringan televisi Malaysia, Astro Awani. Rambut Syed Saddiq dicukur habis oleh sang ibu. Tak sampai 30 menit, seluruh rambut di kepala politikus berusia 28 tahun itu pun habis dicukur.

Politikus muda Malaysia Syed Saddiq sebelum dan sesudah dicukur gundul. Foto: Instagram/syedsaddiq

“Tadi Bro Botak dah bagi 50 laptop kepada pelajar Muar. Ini kita sempat buat hasil dana yang diraih di peringkat awal. Rasa happy dan syukur sangat dapat sokongan semua orang.”

“Nanti saya update lagi butiran penuh. Ada lagi sumbangan yang perlu dibuat. Semua dana yang diraih HANYA untuk Laptop Pelajar Muar yang susah dan perlukan segera. Thank you semua,” tulis Syed Saddiq dalam unggahannya di Instagram usai menyerahkan bantuan laptop, Kamis (31/12/2020).

Video perubahan penampilan sebelum dan sesudah dicukur pun telah diunggah di akun Instagram Syed Saddiq, @syedsaddiq.