Beranda Daerah Boyolali Peringatan Keras Kapolda Jateng Terhadap Aksi Terorisme dan Radikalisme. Tegaskan Tak Ada...

Peringatan Keras Kapolda Jateng Terhadap Aksi Terorisme dan Radikalisme. Tegaskan Tak Ada Tempat!

Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi. Foto/Humas Polda
Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi. Foto/Humas Polda

BOYOLALI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kapolda Jawa Tengah, Irjen. Pol Ahmad Luthfi menegaskan tidak ada toleransi bagi aksi terorisme dan radikalisme di Jawa Tengah.

Pucuk pimpinan di Polda Jateng itu juga menegaskan tidak ada ruang dan tempat bagi terorisme dan radikalisme di wilayah Jateng.

Hal ini disampaikan Kapolda Jateng saat membuka Pelatihan Ketangkasan Lapangan Brigade Mobile Anggota Satbrimob Polda Jateng Tahun Anggaran 2021 di Mako Brimob Gunung Kendil Boyolali, Kamis (1/4/2021).

“Kita tidak ada toleransi dengan terorisme, dan tidak ada ruang untuk terorisme dan radikalisme di wilayah Polda Jateng. Hal ini sangat penting dilakukan dengan diadakannya pelatihan ini karena Brimob Polda Jateng menjadi andalan bagi Polda Jawa Tengah dalam memberantas terorisme, ” tegas Kapolda Jateng.

Sebagai pasukan khusus di jajaran institusi Polri, kata Kapolda, Brimob harus dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab dalam menanggulangi situasi darurat.

Baca Juga :  Guru Sekolah di Jepara Diserempat Lalu Ditembak Saat Akan Menjemput Anaknya

Membantu tugas-tugas kepolisian kewilayahan serta dituntut mampu menangani kejahatan intensitas tinggi terorganisir, bersenjata api dan bahan peledak, salah satunya ancaman terorisme.

“Tugas ini merupakan tugas dari personel Brimob, yang harus dibuktikan dengan kemampuan prima serta pengabdian tulus ihklas kepada masyarakat bangsa dan negara, melalui implementasi sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat demi terwujudnya keamanan dalam negeri ini dari terorisme dan radikalisme,” terang Kapolda.

Kapolda juga memerintahkan kepada seluruh personel Polri untuk selalu waspada dan jeli.

Kewaspadaan diperlukan baik di luar tugas maupun saat bertugas di jajaran Polda Jateng serta tetap memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.

“Terkait aksi terorisme kemarin sore, pelayanan Kepolisian tetap berjalan. Saya juga meminta kepada masyarakat untuk tetap tenang, jangan panik dan risau, Kepolisian Daerah Jawa Tengah tidak akan memberikan tempat dan ruang kepada Terorisme, ” tegas Kapolda Jateng. Wardoyo