JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Kabar Gembira, 17.635 Warga Miskin di Karanganyar Akan Digelontor Rp 10,5 Miliar Sebagai Bonus Lebaran. Cair Mulai Selasa 20 April

Sekretaris Dinas Sosial Karanganyar, Soemarno / Foto: Beni Indra
   
Sekretaris Dinas Sosial Karanganyar, Sumarno / Foto: Beni Indra

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -Sebanyak 17.635 orang warga miskin di Kabupaten Karanganyar, Jateng akan menerima bantuan dari pemerintah pusat sebagai bonus untuk Lebaran.

Jumlah uang yang diperbantukan lumayan banyak,  yakni Rp 10.5 miliar yang akan diberikan mulai Selasa (20/4/2021) pekan depan.

Sekretaris Dinas Sosial Karanganyar,  Sumarno mengatakan,  pencairan akan dilakukan mulai Selasa (20/4/2021) melalui kantor pos.

Adapun indek bantuan untuk kali ini merupakan rapel  untuk bulan Maret dan April, sehingga jumlah keseluruhan per orang menerima Rp 600.000.

“Ini adalah Bantuan Sosial Tunai atau BST yang indeksnya per orang Rp 300.000. Namun karena rapel maka setiap orang menerima Rp 600.000,” tandasnya kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Rabu (14/4/2021).

Cairnya bantuan pada Minggu kedua selama bulan puasa itu boleh dikata sebagai bonus Lebaran dari pemerintah kepada rakyat Karanganyar.

Pasalnya,  lanjut Sumarno,  cairnya bantuan itu merupakan angin segar karena dilakukan rapel dan dicairkan pertengahan puasa sehingga sangat membantu warga miskin yang mana sangat membutuhkan menghadapi lebaran.

“Ya,  bahasa lain cairnya bantuan BST pada waktu yang sangat tepat,  ketika  sudah mendekati lebaran,” ungkapnya.

Sumarno mengimbau kepada penerima bantuan agar  bisa memanfaatkan semaksimal mungkin. Sedangkan bagi warga miskin yang tidak menerima BST diharapkan legawa.

Ia mengatakan, kemungkinan pembagian itu  berdasar validasi data baru, warga miskin yang dulu menerima BST.  Sedangkan yang  sekarang tidak menerima, mungkin disebabkan duplikasi data.

“Ya harap maklumlah karena data warga miskin penerima dinamis berubah-ubah berdasar kondisi faktual,” lanjutnya.

Sementara itu,  Kabid Pemberdayaan dan Pembinaan Sosial (PPS) Dinsos Karanganyar, Gunarto mengatakan, pencairan BST dilakukan Selasa (20/4/2021) hingga Jumat ( 23/4/2021) sehingga berlangsung cepat.

Dia mengakui adanya penurunan jumlah penerima BST sebanyak 5.000 orang karena hal itu merupakan  hasil validasi terkini dari kementrian sosial.

“Memang terjadi pengurangan jumlah penerima BST berdasar data terbaru,” tandasnya.

Menurut Gunarto,  bisa jadi nanti pencairan BST pada 2022 akan berkurang lagi sehingga warga tidak perlu kaget apalagi resah dan demo. Beni Indra

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com