Beranda Daerah Solo Ora Ngerti Wektu, Saat Bulan Puasa Empat PSK Ini Nekat Mangkal di...

Ora Ngerti Wektu, Saat Bulan Puasa Empat PSK Ini Nekat Mangkal di Gilingan Solo Dini Hari Tadi

Anggota Polsek Banjarsari kembali menjaring Pekerja Seks Komersil (PSK) di Kawasan Gilingan, Kecamatan Banjarsari, Kamis (15/4/2021) dini hari. Istimewa

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Anggota Polsek Banjarsari kembali menjaring Pekerja Seks Komersil (PSK) di Kawasan Gilingan, Kecamatan Banjarsari, Kamis (15/4/2021) dini hari.

Tak henti-hentinya, aparat melakukan patroli untuk memberantas penyakit masyarakat (pekat) di kawasan tersebut.

“Upaya ini terus kami lakukan, untuk memberantas pekat di wilayah Kota Solo khususnya Kecamatan Banjarsari,” kata Kapolsek Banjarsari, Kompol Djoko Satrio Utomo kepada wartawan.

Dikatakan, empat PSK yang berhasil dijaring diantaranya CK (42) warga Serengan, SN (45) warga Surabaya, SN (49) warga Wonogiri dan DSE (27) warga Ngawi, Jawa Timur. Setelah dilakukan pendataan mereka dikirim ke Panti Pelayanan Sosial Wanita Wanodyatama, Kecamatan Laweyan.

“Disana akan diberikan bekal ketrampilan sehingga mereka tidak kembali menjadi PSK,” terang mantan Kasat Narkoba Polresta Solo.

Baca Juga :  Sah, IPNU dan IPPNU Dukung Luthfi-Yasin untuk Pilkada Jateng 2024

Sebelumnya, Polsek Banjarsari juga menjaring lima PSK saat awal Bulan Ramadan lalu. Mereka diantaranya, GE (48), SY (42) dan IA (32) diamankan di Kestalan. Sedangkan, dua lainnya yakni ML (32) dan SR (47) diamankan di wilayah Gilingan

.Sementara itu, Kapolresta Solo, Kombes Pol Ade Safri Simanjutak menjelaskan para PSK itu bakal menjalani rehabilitasi sosial di Panti Pelayanan Sosial selama kurang lebih 6 bulan.

Dirinya berjarap mereka tidak kembali lagi turun ke jalan untuk melakukan praktek prostitusi.

“KRYD (Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan-red) dengan sasaran miras, judi, narkoba, dan praktek prostitusi merupakan program unggulan kami dalam rangka mewujudkan Kota Solo bebas pekat.

Hal ini sekaligus sebagai bentuk dukungan kami dalam mendukung upaya Walikota mewujudkan Solo sebagai kota yang layak huni, aman, nyaman, damai, sejuk dan tentunya sehat,” tegas Ade. Prabowo