Beranda Daerah Solo Jokowi Izinkan Anak yang Telah Divaksinasi Ikuti PTM, Gibran Siap Kebut Vaksin...

Jokowi Izinkan Anak yang Telah Divaksinasi Ikuti PTM, Gibran Siap Kebut Vaksin Pelajar

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, didamping Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka saat meninjau proses vaksinasi Covid-19 untuk anak-anak di Solo, Rabu (4/8/2021). Foto: Triawati

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Pemkot Solo siap mengebut vaksinasi pelajar untuk menyiapkan belajar tatap muka di tengah pandemi. Hal itu menanggapi instruksi Presiden Jokowi yang mempersilahkan pembelajaran tatap muka (PTM) bagi pelajar yang telah divaksin.

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mengatakan, vaksinasi pelajar usia 12-17 tahun saat ini masih terus berjalan di Kota Solo. Secara umum, capaian vaksinasi sekarang mencapai 78 persen.

“Kalau sudah ada instruksi seperti itu ya kita kejar. Kita tambah semangat untuk memvaksin anak-anak sekolah. Sekarang capaian vaksinasi kota sudah di angka 78 persen,” ujarnya, Jumat (20/8/2021).

Percepatan Vaksinasi

Gibran berharap, akhir Agustus ini percepatan vaksinasi pelajar berjalan dengan lancar. Vaksinasi pelajar akan diselesaikan secara bertahap.

Baca Juga :  3 Hari Menuju Masa Tenang, Respati Ucap Terimakasih Pada Pendukung

“Harapannya bisa kita percepat lagi, masih sedikit ini capaiannya khusus yang pelajar. Karena anak-anak sekolah kan banyak, mulai dari SMP, SMA dan SMK,” imbuhnya.

Di sisi lain, Gibran memastikan akan meminta izin orang tua siswa terlebih dulu sebelum memulai PTM. Selain itu, simulasi PTM juga akan dilakukan lagi sebelum pembukaan sekolah.

“Pasti simulasi seperti dulu akan kita lakukan. Dan yang pasti ijin orang tua juga diutamakan. Kalau orang tua tidak mengizinkan, kita tidak berani. Vaksin kita siapkan, handphone kita berikan, pokoknya untuk anak-anak kota prioritaskan,” tukasnya. Prihatsari