Beranda Daerah Sragen Foto-Foto Semaraknya Pesta Ngunduh Mantu di Pasar Bahulak Plupuh. Serasa Kembali ke...

Foto-Foto Semaraknya Pesta Ngunduh Mantu di Pasar Bahulak Plupuh. Serasa Kembali ke Zaman Kerajaan

Sesi foto bersama mempelai pengantin dan kedua orangtua. Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM Pasar Bahulak di Desa Karungan, Kecamatan Plupuh, Sragen, punya gawe besar, Minggu (31/10/2021).

Untuk kali pertama, lokasi yang belakangan tersohor sebagai wisata tempo dulu itu menjadi tempat menggelar hajatan pernikahan ngunduh mantu.

Istimewanya, si empunya hajat adalah sang Kades Karungan yang merintis berdirinya Pasar Bahulak, Joko Sunarso.

Baca Juga :  Gerakan Pembaharuan Sragen (GPS) Terbelah, Tokoh-Tokoh Senior Berbalik Mendukung Bowo-Suwardi di Pilkada Sragen 2024

Hajatan berkonsep pesta kebun itu digelar untuk merayakan pernikahan putra sulungnya, Deasika Lintang Rintanginarki yang mempersunting gadis pujaannya, Lisa Aristiya Nurfarmawati.

Istimewanya, yang didapuk menjadi Pambagyo Harjo atau pembawa sambutan adalah Sekda Sragen, Tatag Prabawanto.

Baca Juga :  SMK Negeri 1 Plupuh Sragen Gembleng Mental dan Karakter Siswa Tangguh Bertajuk Jalan Ninja SKANIP Melalui Penyebaran Sepuluh Kebijakan

Ratusan tamu undangan dari berbagai kalangan tumpah ruah mengalir untuk menjadi saksi pernikahan putra pertama Kades Karungan itu. (Wardoyo)

Berikut Foto-Foto Meriahnya Hajatan Berkonsep Pesta Kebun di Pasar Bahulak Hari Ini:

Prosesi kirab pengantin putra Kades Karungan memasuki kompleks Pasar Bahulak. Foto/Wardoyo
Para rewang mengenakan pakaian khusus bernuansa tempo dulu Khas Pasar Bahulak. Foto/Wardoyo

 

Para tamu undangan tampak menikmati suasana rindang pada Pesta Ngunduh Mantu Kades Karungan di Pasar Bahulak. Foto/Wardoyo
.

 

Tamu undangan memilih menu hidangan camilan yang tersedia mulai dari hidangan khas tempo dulu maupun hidangan kekinian. Foto/Wardoyo

 

Tamu undangan memilih menu hidangan camilan yang tersedia mulai dari hidangan khas tempo dulu maupun hidangan kekinian. Foto/Wardoyo
Sekda Sragen, Tatag Prabawanto didampingi Kades Karungan, Joko Sunarso saat menyampaikan atur Pambagyo Harjo hajatan ngunduh mantu Pak Kades yang digelar di Pasar Bahulak Karungan Plupuh, Minggu (31/10/2021). Foto/Wardoyo

 

Wabup Sragen, Suroto bersama sang istri saat hadir di pesta ngunduh mantu Kades Karungan di Pasar Bahulak. Foto/Wardoyo
Sesi foto bersama mempelai pengantin dan kedua orangtua. Foto/Wardoyo
Para tamu undangan pandemen beksan atau penggemar seni saat berjoget menikmati alunan Gending klenengan berpadu campursari. Foto/Wardoyo