Beranda Daerah Sukoharjo Inovatif, Kapolres Sukoharjo Bagi-Bagi Door Prize untuk Warga yang Mau Disuntik Vaksin....

Inovatif, Kapolres Sukoharjo Bagi-Bagi Door Prize untuk Warga yang Mau Disuntik Vaksin. Ada Setrika hingga Televisi

Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan saat memantau vaksinasi dengan door prize untuk warga. Foto/Wardoyo

SUKOHARJO, JOGLOSEMARNEWS.COM โ€“ Beragam cara dilakukan untuk menarik animo warga mengikuti vaksinasi.

Seperti di Sukoharjo, Polres menggelar inisiatif dengan menyediakan hadiah door prize.

Beragam door prize seperti TV, lemari es, kipas angin, kompor, dan setrika disiapkan untuk warga Sukoharjo yang mengikuti vaksinasi Covid-19 di Masjid Jamiโ€™i, Kecamatan Baki, Kabupaten Sukoharjo, Sabtu (27/11/2021).

Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan mengatakan, hadiah door prize tersebut disiapkan kepada warga Sukoharjo yang mengikuti vaksin di Gerai Vaksinasi Polres Sukoharjo yang diadakan di Masjid Jamiโ€™i Baki.

Pemberian door prize tersebut bertujuan untuk menarik masyarakat untuk mengikuti vaksinasi.

โ€œAdanya hadiah door prize menjadi daya tarik warga untuk mengikuti vaksinasi, dimana setelah mengikuti vaksinasi disediakan hadiah-hadiah yang cukup menarik,โ€ ujar Kapolres.

Baca Juga :  Gerindra Jateng Gas Pol Menuju 2029: Panaskan Mesin Partai, Targetkan Prabowo Dua Periode!

โ€œJadi bagi warga masyarakat Kabupaten Sukoharjo yang belum mendapatkan vaksin dosis 1 maupun dosis 2. Ayo segera datangi Gerai Vaksinasi Polres Sukoharjo yang diselenggarakan di Masjid Jamiโ€™i Baki, dan rebut doorprize yang disediakan,โ€ imbau Kapolres.

Warga saat mengikuti vaksinasi di Sukoharjo. Foto/Wardoyo

Kapolres menambahkan, dalam kegiatan ini kami juga ucapkan terima kasih kepada Pengurus Masjid Jamiโ€™i Baki yang telah mendukung percepatan program vaksinasi di Kabupaten Sukoharjo melalui penyediaan tempat dan bantuan lainnya.

โ€œSemoga dengan tercapainya angka vaksinasi di Kabupaten Sukoharjo, herd immunity masyarakat dapat terbentuk, dan penyebaran Covid-19 segera berakhir,โ€ tandas Kapolres. Wardoyo