Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Update Terkini Kecelakaan Maut Bus Rela VS Dua Mobil Rombongan Pengantin di Sumberlawang Sragen. Satu Korban Tewas Diketahui Duduk di Belakang Sopir

Kondisi bus Rela dan mobil yang ringsek kecelakaan beruntun di Kacangan, Sumberlawang, Sragen, Kamis (11/11/2021). Foto/Wardoyo

SRAGEN, JOGLOSEMARNEWS.COM – Polisi memastikan total ada 11 korban dalam kecelakaan maut Bus Rela menggasak dua mobil rombongan pengiring pengantin dan satu motor di KM 33, Jalan Solo-Purwodadi tepatnya di Kacangan, Sumberlawang, Sragen, Kamis (11/11/2021).

Dari jumlah itu, ada satu korban tewas dan 10 lainnya luka-luka. Korban tewas diketahui bernama Muhammad Reza Alfaizqi (21) warga Krapyak Kulon RT 06, Sewon, Bantul, Yogyakarta.

Sedang 10 korban lainnya mengalami luka dan dirawat di beberapa rumah sakit. Di antaranya RS Yakssi Gemolong, RSUD dr Soeratno Gemolong dan di Solo satu orang.

Satu korban tewas setelah mengalami luka pada kepala belakang, leher patah, pendarahan mulut, telinga dan sobek, tangan kanan dan masih di ruang jenazah RSUD Gemolong.

Kasat Lantas Polres Sragen AKP Ilham Syafriantoro Sakti melalui Kanit Laka Ipda Irwan Marvianto mengatakan hasil pendataan, total ada 11 orang korban dalam insiden tersebut.

Dari jumlah itu, satu orang meninggal dunia dan 10 lainnya luka. Satu korban meninggal dunia adalah penumpang mobil Innova.

“Korban meninggal duduk di belakang sopir. Korban luka cedera kepala dan leher,” paparnya kepada wartawan, Kamis (11/11/2021).

Sementara, dari 10 korban luka, ada 2 dirawat di RSUD Gemolong, 7 orang di RS Yakssi Gemolong dan satu korban di RS Dr Oen Solo.

Kronologi kecelakaan bermula saat Bus Rela AD 7147 QA melaju dari arah Purwodadi (utara) menuju ke Solo (selatan). Saat melintasi lokasi kejadian yang jalannya agak menikung, bus terlalu ke kanan hingga memakan jalur lawan.

Saat bersamaan melaju dua mobil rombongan pengantin yakni Honda Mobilio AB 1404 UN dan dibelakangnya mobil Toyota Kijang Inova K 8835 GC.

Karena jarak sudah dekat, bus gagal menghindar dan tabrakan pun tak terhindarkan lagi. Bus tanpa ampun menghajar dua mobil lalu melindas satu sepeda motor Honda Scoopy Nopol K 4119 RJ.

“Kondisi jalan di lokasi kejadian memang agak menikung ke kiri dan sedikit menanjak. Diduga pengemudi bus kurang konsentrasi sehingga berjalan terlalu ke kanan lalu berbenturan dengan kendaraan Mobilio dan di belakangnya Innova. Samping Innova ada sepeda motor,” urai Kanit Laka.

Dari 10 korban luka, 9 orang merupakan pengemudi dan penumpang mobil Innova dan Mobilio. Sedangkan satu korban lain adalah pengendara motor Scoopy.

Pengendara motor Scoopy yang dilarikan ke RS dr Oen diketahui bernama Nurul Saadah (26) asal Dusun Tunggak RT 02, Tunggak, Toroh, Grobogan.

Saat ini, bus dan kendaraan yang ditabrak semuanya sudah diamankan di Mapolres Sragen sebagai barang bukti. Sedangkan sopir bus dimintai keterangan oleh penyidik. Saat ini kasus tersebut sedang ditangani oleh penyidik. Wardoyo

Exit mobile version