JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Bonus Rp 500 juta yang dijanjikan pengusaha beras nasional kelahiran Sragen, Billy Haryanto alias Billy Beras untuk tim Thomas Cup, sudah dicairkan.
Cairnya bonus atas keberhasilan memboyong lambang supremasi tertinggi bulutangkis beregu putra dunia ke tanah air itu diungkapkan tunggal putra penentu kemenangan di Thomas Cup, Jonatan Christie.
Lewat akun Twitternya di Leonardus Jonatan christie@jonatan979, Jojo, sapaan akrabnya, menuliskan ungkapan terimakasih atas cairnya bonus Rp 500 juta dari Billy Beras.
Ia bahkan menyebut bonus itu sudah langsung cair dan tanpa ada gimmick disertai emoji lucu.
Cuitan Jojo itu berbunyi “Terima kasih Pak Billy atas “APRESIASI” yg sangat luar biasa ini Bahkan sudah cair langsung, dan gak perlu ada gimmick2 🙊😜🤪”
Cuitan itu langsung banjir komentar dan pujian. Belum lama diunggah hingga pagi ini, Sabtu (4/12/2021), cuitan itu sudah disukai 7600 kali lebih, 600 lebih komentar dan 2421 retweet.
Menariknya dalam cuitannya, Jojo juga memajang tangkapan layar salah satu akun dengan nama “aku nulis DAY6@detii0730 yang memposting kalimat bernada sindiran.
Akun itu menuliskan “negara kalah sama pengusaha beras 😫” dilengkapi dengan tangkapan layar berita salah satu media soal bonus yang disiapkan oleh pengusaha beras Billy Haryanto untuk tim bulutangkis Thomas Cup.
Cuitan Jojo juga banyak mendapat komentar positif dan pujian untuk sang pengusaha.
Ada pula harapan agar pemerintah mestinya juga menyegerakan memberi apresiasi atas prestasi para atlet yang telah mengharumkan nama Indonesia itu tanpa berlama-lama.
Saat dikonfirmasi JOGLOSEMARNEWS.COM , Billy Haryanto membenarkan sudah memenuhi bonus Rp 500 juta yang ia janjikan untuk pahlawan Thomas Cup.
“Sudah, langsung saya cairkan. Enggak pakai lama. Itu wujud apresiasi untuk perjuangan mereka. Mereka sudah mengharumkan nama bangsa di kancah dunia. Sebelum keringatnya kering, bonus mestinya harus dicairkan,” ujar Billy.
Janji bonus itu sendiri muncul spontanitas dari pribadi Billy sesaat usai tim Thomas Cup Indonesia sukses memastikan kemenangan di final perebutan Piala Thomas-Uber di Denmark Oktober 2021.
Kala itu, Ginting, Jojo dan Fajar/Rian membantai tim China di babak final dengan skor 3-0.
“Ya, sudah saya siapkan bonus untuk mereka pahlawan bulutangkis di Thomas Cup. Saya siapkan Rp 500 juta sebagai apresiasi atas keberhasilan mereka,” papar Billy kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Rabu (20/10/2021) silam.
Pria yang duduk sebagai anggota Dewan Penasehat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) itu mengaku bonus pribadi itu ia siapkan sebagai wujud apresiasi dan bangganya atas pretasi yang diukir kontingen Thomas Cup Indonesia.
Terlebih, keberhasilan meraih juara di Denmark 2021 ini mengakhiri penantian panjang tim Thomas selama 19 tahun.
“Melihat perjuangan pemain-pemain di final, saya terharu. Mereka sampai berjuang habis-habisan demi bisa juara. Makanya penghargaan dan bonus layak mereka dapatkan,” terang Billy.
Billy juga berharap prestasi besar mengharumkan nama bangsa itu bisa diapresiasi oleh pemerintah.
Menurutnya, negara dalam hal ini Kemenpora, sudah seyogianya memberikan bonus sebagai apresiasi atas keberhasilan tersebut. Wardoyo