Beranda Daerah Sragen Kecelakaan di Ring Road Sragen, Mobil Kijang Ringsek Nyemplung Sawah, 2 Orang...

Kecelakaan di Ring Road Sragen, Mobil Kijang Ringsek Nyemplung Sawah, 2 Orang Korban Dilarikan ke Rumah Sakit

Kondisi mobil Kijang yang kecelakaan masuk ke sawah di ring road Utara tepatnya di Sidoharjo, Sragen, Rabu (8/12/2021). Foto/Wardoyo

SRAGEN,JOGLOSEMARNEWS.COM – Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Raya Ring road Utara tepatnya di Dukuh Kleco, RT 10/02, Desa Sidoharjo, Kecamatan Sidoharjo, Sragen, Rabu (8/12/2021) siang.

Sebuah mobil kijang yang ditumpangi suami istri asal Pelemgadung, Karangmalang, Sragen hilang kendali dan tergelincir masuk sawah.

Mobil nahas itu diketahui berjenis Toyota Kijang AD 1843 SE. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden itu.

Sang suami yang mengemudi, Suradi (53) warga Warek RT 10/5, Pelemgadung hanya mengalami ringan sedang sang istri, Suwarti (50) mengalami luka sedang.

Namun mobil rusak parah setelah terperosok masuk ke areal persawahan.

Data yang dihimpun JOGLOSEMARNEWS.COM , kecelakaan itu terjadi pukul 12.43 WIB. Menurut saksi mata, mobil melaju dari arah selatan beriringan dengan mobil tak dikenal di depannya.

Baca Juga :  Dukung Program Presiden Prabowo, Kapolres Sragen AKBP Petrus Parningotan Silalahi Hadiri Peluncuran Gugus Tugas Pendukung Ketahanan Pangan di Kecamatan Ngrampal

Setiba di lokasi mobil Kijang itu hendak mendahului namun terlalu ke kanan sehingga lepas kendali lalu masuk ke sawah di kanan jalan.

Ketua PMI Kabupaten Sragen, dr Ismail Joko Sutresno, saat diminta konfirmasi membenarkan adanya kecelakaan lalu lintas.

Usai menerima informasi dari Call Center PSC 119 Sukowati, tim langsung diterjunkan ke lokasi untuk melakukan assesment dan backup medis.

“Setiba di lokasi, ada dua korban kondisi sadar masih berada di lokasi dan memerlukan tindakan medis. Korban kemudian diberikan pertolongan pertama dan distabilkan selanjutnya korban di bawa ke IGD RSUD dr. Soehadi Prijonegoro Sragen,” paparnya. Wardoyo