Site icon JOGLOSEMAR NEWS

Gibran Imbau Tak Tukarkan Uang Baru di Pinggir Jalan, BI Solo Siapkan Mobil Kas Keliling di 68 Titik dan Tak Ada Pembatasan

Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. Istimewa

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM — Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengingatkan resiko uang palsu bagi masyarakat yang menggunakan jasa penukaran uang baru di pinggir jalan. Dia mengimbau masyarakat menggunakan tempat resmi penukaran uang baru yang disiapkan Pemkot Solo bekerjasama dengn Bank Indonesia (BI) Solo.

Selain resiko uang palsu, menuruty Gibran, masyarakat pengguna jasa penukaran uang baru di pinggir jalan juga harus mengeluarkan fee atau uang tambahan untuk mendapatkannya.

“Saya mengimbau masyarakat melakukan penukaran uang baru di tempat resmi saja. Kan sudah banyak titik resmi penukaran uang baru yang disiapkan BI. Termasuk di Balaikota Solo. Kalau di pinggir jalan, resiko uang palsu, harus mengeluarkan fee juga berapa persen dari uang baru yang ditukarkan,” ujarnya, Selasa (19/4/2022).

Kepala BI Solo, Nugroho Joko P menambahkan, BI Solo menyiapkan Rp 4,9 triliun uang pecahan baru untuk kebutuhan penukaran uang masyarakat pada Bulan Ramadan 2022 ini. Jumlah tersebut naik dibandingkan tahun sebelumnya dimana realisasi penukaran uang pecahan baru berada di angka Rp 4,3 triliun.

“Tahun ini jumlahnya kita tingkatkan. Kita mendukung perayaan lebaran masyarakat setelah tertahan selama dua tahun terakhir karena pandemi covid-19. Masyarakat jangan khawatir tidak mendaptakan uang pecahan baru, karena jika persediaan kita kurang akan kita tambah lagi,” paaparnya.

Joko memastikan, sebanyak 68 titik penukaran uang pecahan baru sudah disiapkan untuk kebutuhan masyarakat. Tahun ini, titik penukaran juga menggunakan mobil kas keliling sehingga diharapkan makin mendekati masyarakat.

“Masyarakat dihimbau jangan melakukan penukaran di pinggir jalan. Penukaran tidak ada pembatasan, yang ada pengarturan. Karena kalau tidak nanti diborong di awal habis. Jangan khawatir, layanan penukaran kita buka hingga hari terakhir kerja, tanggal 28 April 2022,” tukasnya. Prihatsari

Exit mobile version