Beranda Nasional Jogja Toyota Yaris Tiba-tiba Oleng dan Gasak Toko Buah di Sleman, Ini Akibatnya

Toyota Yaris Tiba-tiba Oleng dan Gasak Toko Buah di Sleman, Ini Akibatnya

Mobil Toyota Yaris menabrak toko buah di Jalan Kaliurang kilometer 13,8, dusun Nganggrung, Sukoharjo, Ngaglik, Sleman, Sabtu (14/5/2022) / tribunnews

SLEMAN, JOGLOSEMARNEWS.COM Tanpa dinyana-nyana, mobil Toyota Yaris yang meluncur di Jalan Kaliurang kilometer 13,8, Dusun Nganggrung, Sukoharjo, Ngaglik, Sleman tiba-tiba oleng dan nyungsep menggasak toko buah, Sabtu (14/5/2022) sekitar pukul 03.10 WIB.

Kejadian tersebut mengakibatkan kerusakan pada tembok dan rolling door toko buah hingga jebol, smentara itu rak dan buah-buahan di dalamnya rusak.

Demikian pula, mobil nahas itu mengalami kerusakan di beberapa bagian.

Kanit Laka Lantas Polres Sleman Iptu Galan Adi Darmawan mengatakan, kronologi kejadian bermula ketika mobil Toyota Yaris yang dikemudikan AN (19) warga Semarang dan ditumpangi oleh YR (22) warga Banguntapan, Bantul dan VA (18) asal Jakarta melaju dari arah selatan ke utara.

Sesaat sesampainya di lokasi kejadian, mobil tersebut tiba-tiba oleng ke kiri.

“Pengemudi tidak bisa menguasai laju kendaraannya sehingga menabrak toko buah. Maka, terjadilah laka lantas itu,” kata dia.

Baca Juga :  Bayi Usia Tiga Hari di Kulonprogo Jadi Korban Dugaan TPPO

Untung saja, kecelakaan tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa. Hanya saja, pengemudi mobil mengalami luka-luka lecet di bagian kening sebelah kanan dan kiri.

Sementara penumpangnya, YR mengalami luka sobek di kepala bagian belakang dan VA luka sobek di bagian dagu.

Adapun bodi mobil ringsek di bagian depan dan belakang. Spion patah, kaca depan dan belakang pecah. Pintu depan dan pintu belakang bagian kiri juga penyok. Sedangkan tembok dan rolling door di toko buah jebol.

Demikian pula, rak buah dan dagangan buah-buahan juga mengalami kerusakan.

Galan menyampaikan, sebelum terjadi kecelakaan, pengemudi diperkirakan dalam keadaan sehat jasmani dan rohani.

Saat itu, arus lalu lintas juga sepi dan jalan di lokasi kejadian keras beraspal baik dengan kontur jalan lurus dan terdapat garis marka putih putus-putus.

Baca Juga :  Beban Rakyat Bakal Kian Berat! Usai PPN Naik Jadi 12 Persen, Harga BBM, LPG dan Tarif Listrik Bisa Melonjak

Hingga saat ini, pihaknya masih belum bisa memastikan penyebab dari kecelakaan tersebut.

“Masih kami dalami,” kata dia.

www.tribunnews.com