Beranda Daerah Semarang Korbannya Menjerit, Begal Muda Akhirnya Babak Belur Dimassa Warga di Pemalang. Modusnya...

Korbannya Menjerit, Begal Muda Akhirnya Babak Belur Dimassa Warga di Pemalang. Modusnya Mepet Lalu Sikat

Ilustrasi pelaku kejahatan yang dimassa warga di Plupuh Sragen saat diamankan polisi. Foto/Wardoyo

PEMALANG, JOGLOSEMARNEWS.COM – Seorang begal babak belur ditangkap warga di Pemalang. Pelaku pencurian dengan kekerasan berinisial SAP (20) itu dibekuk usai beraksi merampas tas milik perempuan yang mengendarai sepeda motor.

Tersangka dibekuk sesaat setelah tersangka melakukan aksinya di jalan raya Dukuh Silarang, Desa Surajaya, Pemalang, Sabtu (11/6/2022) dini hari.

Kapolres Pemalang AKBP Ari Wibowo melalui Kapolsek Pemalang Kota AKP Kabul Santosa mengatakan tersangka melakukan aksinya dengan mengendarai sepeda motor, lalu membuntuti sepeda motor yang dikendarai korban.

“Korban dengan inisial LKP (21), seorang perempuan warga Desa Surajaya, Pemalang yang sedang dalam perjalanan pulang ke rumahnya,” kata Kapolsek, Minggu (12/6/2022).

Kapolsek mengatakan, tersangka memepet kendaraan korban, lalu mengambil tas slempang warna hitam milik korban dengan cara ditarik paksa. Korban langsung menjerit hingga mengundang warga dan temannya untuk datang membantu.

Baca Juga :  Gandeng KPID, Kemenag Jateng Akan Pantau Siaran Keagamaan

“Beruntung, ada seorang teman korban yang menolong setelah melihat aksi pencurian dengan kekerasan yang dilakukan tersangka,” kata Kapolsek.

Setelah dipergoki teman korban, tersangka sempat melarikan diri ke pemukiman warga.

“Setelah menerima laporan dari warga, personil Polsek Pemalang kota bersama warga langsung mengamankan tersangka yang sedang bersembunyi di salah satu rumah warga setempat,” kata Kapolsek.

Kapolsek Pemalang kota mengatakan, saat ini tersangka masih menjalani pemeriksaan intensif di Unit Reskrim Polsek Pemalang Kota.

“Penyidik masih melakukan pendalaman pada tersangka dan sejumlah saksi-saksi,” kata Kapolsek. Wardoyo