WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Kiprah Komunitas AD 1 PM Indonesia di bidang sosial tak perlu diragukan lagi. Rangkaian kegiatan sosial terus dilakukan hingga semakin menambah daftar panjang agenda kemasyarakatan AD 1 PM.
Terkini, dalam rangka menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama, Komunitas AD 1 PM Indonesia menggelar kegiatan bakti sosial di Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah Wonogiri, Rabu (29/6/2022).
Untuk diketahui, Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah Wonogiri beralamat di Jalan Pelem III Nomor 2 Kedungringin Kelurahan Giripurwo Kecamatan Wonogiri Kabupaten Wonogiri.
Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah Wonogiri mengasuh 42 anak. Mereka masih bersekolah di SMP, MTs, SMK, MAN, bahkan ada yang sudah kuliah di sejumlah perguruan tinggi.
Bakti sosial AD 1 PM Indonesia dipimpin langsung oleh Setiawan, S.M., M.Si. yang akrab disapa Setiawan AD 1 PM didampingi oleh anggota komunitas. Pihaknya menyerahkan sejumlah paket sembako secara langsung untuk anak asuh di Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah Wonogiri.
Kedatangan tim baksos AD 1 PM Indonesia diterima langsung oleh Yuliatun dan Sunarni selaku pengasuh/pengurus Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah Wonogiri.
Setiawan AD 1 PM menyampaikan kehadirannya dalam rangka bersilaturahmi dan memberikan bantuan sembako.
“Sore hari ini saya silaturahim ke Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah Wonogiri dan diterima langsung oleh beliau Ibu Yuliatun dan Ibu Sunarni selaku pengurus di sini. Kami atas nama keluarga besar AD 1 PM Indonesia mengucapkan terima kasih atas penerimaannya dan kami memberikan sedikit sembako untuk adik-adik putri di sini semoga bermanfaat,” ujar Setiawan AD 1 PM.
Sunarni pun menyampaikan terima kasih atas bantuan dari AD 1 PM Indonesia.
“Terima kasih Bapak beserta Ibu yang rawuh ke Panti Asuhan Yatim Putri Wonogiri, kami selaku pengasuh mengucapkan banyak terima kasih. Semoga dari keluarga besar AD 1 PM Indonesia amalnya hari ini dilipat gandakan, semoga keluarga besar AD 1 PM Indonesia tetap sehat, jaya, lancar, semoga kedepannya bisa kembali lagi bertemu dengan anak-anak yatim Aisyiyah Wonogiri,” sebut Sunarni.
Yuliatun salah satu pengasuh Panti Asuhan Yatim Putri Aisyiyah Wonogiri juga menyampaikan terima kasih atas pemberian bantuannya.
“Saya ucapkan terima kasih kepada AD 1 PM Indonesia atas pemberian bantuannya semoga barokah, kedepannya AD 1 PM Indonesia tetap maju dan jaya,” tutur Yuliatun.
Sebelumnya AD 1 PM Indonesia juga telah melaksanakan kegiatan bakti sosial di Panti Asuhan Giri Sion Wonogiri. Aris Arianto