Beranda Daerah Wonogiri Bersih Lingkungan Joho Kidul Kelurahan Giriwono Wonogiri Tampilkan Musik Bambu Tari Karawitan...

Bersih Lingkungan Joho Kidul Kelurahan Giriwono Wonogiri Tampilkan Musik Bambu Tari Karawitan hingga Reog

Bersih lingkungan
Penampilan komunitas seni budaya dalam Bersih Lingkungan Joho Kidul Kelurahan Giriwono Kecamatan Wonogiri. Dok. Warga

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Sejumlah komunitas seni budaya memeriahkan kegiatan semarak Bersih Lingkungan Joho Kidul Kelurahan Giriwono Kecamatan Wonogiri.

Bersih Lingkungan Joho Kidul Kelurahan Giriwono Kecamatan Giriwoyo berslogan Hidup Budayaku, Maju Lingkunganku.

Melalui rilis yang diterima JOGLOSEMARNEWS.COM , Senin (4/7/2022),rangkaian acara puncak Bersih Lingkungan Joho Kidul Kelurahan Giriwono Kecamatan Wonogiri digelar Minggu (3/7).

Sejumlah komunitas seni budaya menyemarakkan Bersih Lingkungan Joho Kidul Kelurahan Giriwono Kecamatan Wonogiri itu. Seperti karawitan, tari gambyong, musik Bambu Pringga Budaya, hingga Reog Ponorogo Singo Brono dari Ngadirojo Lor Kecamatan Ngadirojo Wonogiri.

Acara dimulai sejak siang, diawali penampilan grup Reog Ponorogo Singo Brono pimpinan Pur Relista.

Selepas maghrib tampak hadir Ketua RW 3 Sutarno didampingi Ketua RT 1 Parmanto, RT 2 Samsri, RT 3 Praptono diikuti warga
memasuki Balai Lingkungan Joho Kidul dengan kegiatan membaca Surat Yasin dan doa bersama.

Selanjutnya seusai isya warga berduyun duyun memadati Balai Lingkungan Joho Kidul. Mereka menyaksikan penampilan karawitan ibu-ibu PKK Joho Kidul pimpinan Ibu Sujadi, tari Gambyong yang disajikan Anisa Ayunis Zahra dan Maginta Aida Feliyansha.

Baca Juga :  Pilkada 2024 Libur Nasional, Rabu 27 November 2024 Tak Masuk Kerja

Tak kalah lagi dengan terdengarnya alunan suara musik Bambu Pringga Budaya.

Lurah Giriwono Yadi menyebutkan acara Bersih Desa dan Peduli Lingkungan kali ini diadakan sebagai bentuk wujud rasa syukur dan terimakasih terhadap alam. Ini ditempuh dengan cara membersihkan serta menghijaukan alam di sekitar lingkungan kita.

Kita sebagai manusia harus menjadi pemimpin yang baik serta menjaga lingkungan hidup di sekitar kita agar tetap lestari. Manfaat alam yang lestari tidak hanya akan kita nikmati sendiri, tapi juga bisa menjadi warisan yang berharga bagi anak cucu kita kelak.

“Jika boleh mengutip sebuah pepatah Wariskanlah mata air untuk anak cucu kita, bukan air mata. Maka saya minta kepada hadirin yang hadir pada acara hari ini untuk sama-sama bersemangat dalam menjalankan gaya hidup ramah lingkungan. Karena jika kita mencintai bumi, maka bumi juga akan mencintai kita kembali,” tutur Lurah Giriwono Yadi.

Baca Juga :  Banjir di Perbukitan Perbatasan Wonogiri -Pacitan-Ponorogo, Berdampak di Dusun Bonggi Gambiranom dan Tinasat Gesing Kismantoro Wonogiri

Teguh Widodo selaku ketua panitia penyelenggara menyampaikan, kegiatan Bersih Lingkungan Joho Kidul Kelurahan Giriwono Kecamatan Wonogiri sudah menjadi kalender tahunan. Aris Arianto