Beranda Daerah Wonogiri Begini Cara Sikat Gigi yang Benar, Diajarkan Kepada Murid SDN 1 Pokoh...

Begini Cara Sikat Gigi yang Benar, Diajarkan Kepada Murid SDN 1 Pokoh Kidul Wonogiri

Sikat gigi
Cara sikat gigi yang benar. Dok. SDN 1 Pokoh Kidul Wonogiri

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM
Begini cara sikat gigi yang benar, diajarkan kepada murid SDN 1 Pokoh Kidul Wonogiri.

Berikut cara sikat gigi yang benar :
1. Sikat bagian depan dengan gerakan ke atas dan bawah.
2. Pindahkan sikat gigi ke samping pipi sebelah kanan. Gerakan memutar gigi di sikat. Sebelah kiri juga sama.
3. Bersihkan permukaan geraham bawah. Maju mundur pelan-pelan agar tidak melukai. Begitu pula dengan bagian atas.

Materi mengenai cara sikat gigi yang benar itu diajarkan kepada ratusan murid SDN 1 Pokoh Kidul Wonogiri. Mereka mengikuti agenda Sikat Gigi Bersama, Senin (12/9/2022) di halaman sekolah itu.

Baca Juga :  Mahasiswa KKN UNS Ajarkan Warga  Ngelo Ubah Limbah Jadi Pupuk Organik Cair

Acara juga dihadiri Kepala SDN 1 Pokoh Kidul Wonogiri Sri Wahyuni dan jajaran Korwil UPTD Disdik Wonogiri, Pamuji.

Kepala UPTD Puskesmas Wonogiri I Antik Istiqomah menuturkan kegiatan sikat gigi bersama itu dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dan memperingati Hari Kesehatan Gigi Nasional (HKGN) tahun 2022.

Sebelumnya, anak-anak mendapatkan penyuluhan kesehatan gigi dan cara sikat gigi yang benar dari jajaran UPTD Puskesmas I Wonogiri.

HKGN yang bertemakan Pulih bersama dengan Senyum Sehat Indonesia itu mengajarkan pola bersih dan hidup sehat untuk menjaga kesehatan gigi. Aris Arianto