Beranda Daerah Wonogiri Cara Membuat Eskrim Tanpa Freezer, Mudah Cepat dan Bisa Jadi Media Pembelajaran...

Cara Membuat Eskrim Tanpa Freezer, Mudah Cepat dan Bisa Jadi Media Pembelajaran Anak Sekolah Loh

Eskrim
Cara membuat eskrim tanpa freezer oleh siswa SDN 1 Pokoh Kidul Wonogiri. Foto : istimewa

WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Ini dia tutorial cara membuat eskrim tanpa pakai freezer. Dijamin menyenangkan dan mudah serta cepat dilakukan di rumah.

Menariknya lagi anak anak bisa diajari cara membuat eskrim tanpa freezer ini loh. Bahkan cara membuat eskrim tanpa freezer ini bisa menjadi media pembelajaran juga.

Langsung saja begini cara membuat eskrim tanpa freezer sebagaimana dikerjakan murid-murid kelas III SDN 1 Pokoh Kidul Wonogiri, pada Selasa-Rabu (18-19/10/2022).

Adapun materi tentang alat, bahan dan cara membuat es krim ada di buku paket sekolah.

Alat dan Bahan
1. Dua buah kantong plastik dengan perekat (zipper), satu berukuran besar dan satu lagi berukuran sedang.
2. Handuk kecil atau sarung tangan.
3. 300 mililiter krim segar/susu/santan
4. 2 sendok makan gula pasir
5. 6 sendok makan garam batu
6. 2 mangkuk es batu berbentuk dadu

Begini cara membuat eskrim tanpa freezer:

1. Campurkan susu/santan segar dan gula ke dalam kantong plastik yang berukuran sedang. Rekatkan ujung plastik dan pastikan plastik benar-benar rapat.

Baca Juga :  Jangan Beli HP Baru Pilih Barang Bekas, Frugal Living Boikot Rencana Kenaikan PPN 12 Persen

2. Masukkan potongan es batu dan garam ke dalam kantong plastik besar. Kocok sebentar agar es batu dan garam tercampur.

3. Masukkan kantong plastik sedang yang berisi susu/santan ke dalam kantong plastik besar yang berisi es batu dan garam. Kemudian, tutup dengan rapat perekatnya pada plastik besar.

4. Kocok dan pijat-pijat kantong plastik tersebut selama 10 menit. Gunakan handuk atau sarung tangan agar tidak terlalu dingin ketika disentuh.

5. Keluarkan kantong plastik sedang. Kemudian, bersihkan atau lap dengan kain untuk menghilangkan garam yang menempel.

6. Buka kantong plastik tersebut dan tuang ke dalam gelas atau mangkuk saji. Es krim siap dinikmati.

Di SDN 1 Pokoh Kidul Wonogiri sebagian anak-anak ada yang mengerjakan cara membuat eskrim tanpa freezer secara berkelompok. Namun ada pula yang praktik di rumah bersama orangtuanya.

“Akhirnya berhasil bikin eskrim. Asyik. Tadinya cair setelah berubah menjadi es krim jadi padat,” kata salah satu siswa kelas III SDN 1 Pokoh Kidul Wonogiri, M. Habib Luthfi.

Baca Juga :  Terjadi di Wonogiri Gadis 15 Tahun Dijual 550 Ribu, Ditemukan di Kamar Hotel

Selain praktik di rumah, Habib juga membuat es krim lagi bersama Bagas Satrio dan Faqik Alfiano. Mereka sangat senang dan menikmati proses pembuatan es krim sambil bergembira.

Wali Kelas III SDN 1 Pokoh Kidul Wonogiri, Dwi Haryanti, membolehkan murid-muridnya membawa hasil praktik itu ke sekolah atau mengirimkan foto praktik. Aris Arianto