JOGLOSEMARNEWS.COM Edukasi Pendidikan

Film Nominasi FFP 2022 Hibur Mayarakat Kampung Gagot Banjarnegara

Suasana menonton film bareng dalam rangkaian Festival Film Perbalingga / Foto: Firman Fajar W
ย ย ย 

BANJARNEGARA, JOGLOSEMARNEWS.COM โ€“ Sebanyak 12 film nominasi fiksi dan dokumenter Festival Film Purbalingga (FFP) 2022 kembali diputar di Kampung Gagot, Desa Kutawuluh, Kecamatan Purwanegara, Banjarnegara, Jawa Tengah, pada Rabu (16/11/2022).

Sebelumnya, 12 film tersebut telah berkompetisi di Kompetisi Film Fiksi dan Dokumenter Pelajar FFP 2022.

Kali ini, FFP dengan program pemutaran Paska Festival mengantarkan film-film kepada masyarakat di Banyumas Raya.

Masyarakat sekitar Kampung Gagot berbagai macam usia malam itu berkumpul di Joglo Ki Gagot untuk menyaksikan film karya pelajar Banyumas Raya.

Direktur Program FFP 2022 Nur M. Iskandar mengatakan kesempatannya ini menjadi momen bersama untuk melakukan aktivitas kesenian.

โ€œKampung Gagot ini memang menjadi tempat untuk berkarya bersama, baik seperti pemutaran film yang pada malam hari ini akan kita saksikan bersama dan harapannya kedepan bisa menjadi tempat yang penuh energi baik untuk berkarya,โ€ tutur Iskandar.

Baca Juga :  DKV ISI Surakarta Gelar Rakor Bahas Sebaran Mata Kuliah Tahun Ajaran 2024/2025

Berikut adalah daftar 12 film yang diputarkan di Kampung Gagot ย antara lain:

  • โ€œKepunganโ€ karya Maisaroh produksi SMK YPLP Perwira Purbalingga
  • โ€œANGGUNโ€ karya Sevi Aolina produksi SMK Darunnajah Banjarmangu Banjarnegara
  • โ€œDOLโ€ karya M. Risyad Ali Ramadhon produksi SMK Darul Abror Bukateja Purbalingga
  • โ€œKatulahโ€ karya produksi
  • โ€œSepuhโ€ karya Lukman Maulana produksi SWBB Kabupaten Purbalingga
  • โ€œSorahโ€ karya Mahmud Zakaria produksi SMA Negeri Karangkobar Banjarnegara
  • โ€œPada Hari Mingguโ€ karya produksi SMK Karya Tunas Nusantara Wanareja Cilacap.

Selanjutnya untuk film dokumenter pelajar yang diputar adalah:

  • โ€œLakon Ki Jhono lan Ki Jaluโ€ karya Fikri Cahya Putra Wara produksi SMK Negeri 2 Bawang Banjarnegara
  • โ€Ngantihโ€ karya Afifah Putri Hidayah produksi SMK Darul Abror Bukateja Purbalingga
  • โ€œWek wekโ€ karya Lukman Maulana produksi SMK Negeri 1 Kaligondang Purbalingga
  • โ€œKesaksian Darsanโ€ karya Annisa Rahmasari produksi SMK YPLP Perwira Purbalingga
  • โ€œJabelanโ€ karya Kartika Anggraeni produksi SMK Negeri 1 Binangun Cilacap.
Baca Juga :  Siswa Siswi Kelas 4 SDIT Nur Hidayah Surakarta Ikuti Halal Bi Halal dan Sungkeman

Pemutaran film yang berlangsung hampir selama dua jam tersebut mampu menghibur masyarakat sekitar Kampung Gagot.

Amrullah selaku Founder Kampung Gagot menuturkan, film yang diputar sederhana dan dekat dengan warga sehingga masyarakat yang menonton pun sangat terhibur.

โ€œTema sederhana tapi banyak pelajaran dari film yang tadi disaksikan bersama. Event langka dan bagus antusias penonton/ masyarakat menunggu karya-karya dari anak muda. Amrullah Founder Kampung Gagot,โ€ jelas Amrullah.

Masyarkat sekitar berharap acara pemutaran seperti itu bisa terus diadakan ke depannya untuk sarana hiburan masyarakat.

โ€œAcara seperti ini harapannya bisa diteruskan agar masyarakat disini mendapatkan hiburan,โ€ kata Bangkit Satria salah satu penonton yang berasal dari sekitar Kampung Gagot. Firman Fajar W

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com