Beranda Daerah Karanganyar Pasca Tanah Longsor di  Ngargoyoso, Warga Diminta Waspada Jalan Licin Dan Potensi...

Pasca Tanah Longsor di  Ngargoyoso, Warga Diminta Waspada Jalan Licin Dan Potensi Longsor Susulan

Material longsoran tanah di Ngargoyoso berhasil dibersihkan dan akses jalan sudah kembali terbuka / Foto: Istimewa

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -Setelah sempat terisolir satu malam akibat tanah longsor menimbun akses jalan utama Desa Tlobo-Melikan Kecamatan Ngargoyoso, Karanganyar, kini jalan tersebut sudah bisa dilewati.

Kerja Bhakti massal yang dilakukan warga bersama relawan serta Polsek dan Koramil setempat serta dibantu dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar berhasil mengevakuasi material tanah longsor tersebut.

Kini,  mulai Rabu (14/12/2022) pagi akses jalan antar desa Tlobo-Melikan sudah lancar sehingga yang semula terisolasi kembali normal. Meski demikian warga diminta berhati-hati karena jalan licin sedangkan di sekitarnya jurang.

Camat Ngargoyoso Wahyu Agus Pramono S.STP mengatakan kondisi jalan sudah normal namun warga diharap tetap waspada mengingat hujan masih mengguyur setiap hari.

“Alhamdullilah kondisi sudah mulai normal dari Selasa (13/12/2022) yang mana sebanyak 100 KK terisolir namun kami menghimbau warga tetap berhati-hati karena licin dan medannya naik turun,” ungkap  Camat Ngargoyoso Wahyu Agus Pramono S.STP kepada JOGLOSEMARNEWS.COM .

Bahkan Camat Ngargoyoso meminta warga waspada terhadap potensi longsor susulan seiring hujan masih terjadi. Apalagi hujan berlangsung rintik-rintik berlangsung lama berpotensi menggerus tanah.

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

Adapun terkait sekitar lima rumah yang rusak ringan karena tertimbun tanah longsor sudah dilakukan pembersihan sehari penuh oleh kerja bhakti massal tersebut.

“Untuk rumah-rumah yang terdampak longsor sudah dibersihkan dan kondisi normal lagi,” pungkas Camat Ngargoyoso.

Sementara itu Kepala BPBD Karanganyar Bagus Darmadi mengatakan pihaknya sudah mengirimkan bantuan sembako untuk rumah terkena longsor di Ngargoyoso.

“Selain anggota tim BPBD turut kerja bhakti massal kami sudah kirimkan bantuan tanggap darurat,” ungkap Kepala BPBD Karanganyar Bagus Darmadi.

Menurut Bagus Darmadi musibah Selasa (13/12/2022) malam terjadi di Kecamatan Ngargoyoso tanah longsor dan Kecamatan Kerjo sekitar 23 rumah disapu angin puting beliung sehingga pihaknya bergerak cepat. Hanya saja untuk tanah longsor di Ngargoyoso baru bisa ditangani keesokan harinya karena akses jalan tertimpa tanah longsor dan mengisolasi warga Desa Tlobo.

Sebagai informasi Sebagai informasi dalam waktu bersamaan dengan tanah longsor di Ngargoyoso terlebih dulu
angin puting beliung memporak-porandakan sekitar 23 rumah diempat dusun yakni Dusun Derso dan Dusun Kerjo Desa Sumber Rejo, Kecamatan Kerjo, Karanganyar, Jateng, Selasa (14/12/2022).

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

Bahkan terdapat dua rumah yang rusak parah dan penghuni harus mengungsi karena atap (gunungan) rumah roboh dan banyak genting. Beni Indra