WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Ini dia lowongan panwasdes atau panitia pengawas pemilu desa.
Untuk diketahui lowongan panwasdes tentu cukup menarik bagi masyarakat. Pasalnya mengabdi dan terlibat langsung dalam kepemiluan.
Lantas dalam lowongan panwasdes tersebut berapa honor panwasdes? Informasinya lebih tinggi daripada Pemilu sebelumnya.
Informasi yang diperoleh dari Bawaslu Wonogiri, tiap keluarahan atau desa hanya akan diisi seorang panwasdes.
Ketua Bawaslu Wonogiri Ali Mahbub menjelaskan, sudah dapat timeline terkait pengisian panwasdes. Dalam waktu dekat, Bawaslu Wonogiri akan mengikuti rapat koordinasi (rakor) di tingkat provinsi soal lowongan panwasdes itu.
Setelah itu Bawaslu Wonogiri akan berkoordinasi dengan panwascam di masing-masing kecamatan.
“Karena proses rekrutmen merupakan kewenangan panwascam,” beber Ketua Bawaslu Wonogiri Ali Mahbub, baru baru ini.
Koordinator Divisi Organisasi dan SDM Bawaslu Wonogiri Isnawati Sholihah menambahkan, berdasarkan timeline yang diterima, pengumuman pendaftaran panwasdes dijadwalkan pada 9-13 Januari. Kemudian pendaftaran dan penerimaan berkas calon panwasdes, dimulai pada 14-19 Januari atau sekira enam hari.
“Akan kami bahas secara detail dengan provinsi. Sesuai tahapan, dimulai dengan seleksi administrasi, pengumuman, kemudian dilanjutkan tanggapan masyarakat dan tes wawancara,” papar Isnawanti Solihah.
Terkait detail sistem perekrutan panwasdes, Isna menyebut masih menunggu rapat koordinasi dengan provinsi. Mengingat kewenangan dan tanggung jawab perekrutan panwasdes ada di tangan panwascam.
Sementara soal honor panwasdes Isnawanti Solihah belum bisa menyebut angka . Namun dia memastikan honor tersebut ada kenaikan dibandingkan Pemilu 2019 lalu. Aris Arianto