Beranda Edukasi Kesehatan Ini Bahaya Kebanyakan Konsumsi Garam, Mulai Hipertensi Hingga Bengkak

Ini Bahaya Kebanyakan Konsumsi Garam, Mulai Hipertensi Hingga Bengkak

Ilustrasi garam. Pixabay

JOGLOSEMARNEWS.COM — Salah satu bumbu utama dalam masakan adalah garam, tanpa garam sayuran akan terasa hambar. Tetapi penggunaan garam berlebih bisa lebih berbahaya daripada micin atau MSG (Monosodium glutamat).

Selama ini saat seseorang mudah lupa atau berbuat sesuatu yang konyol pasti kita pernah mendengar orang tersebut dikatakan terlalu banyak mengkonsumsi micin.

Lantas apa bahaya jika kita mengonsumsi terlalu banyak garam?

Banyak orang yang belum tau perihal fakta tersebut dan menganggap micin lebih berbahaya. Bahkan banyak orang yang tidak pernah menambahkan micin pada makanannya tetapi tetap memakai garam karena dirasa aman.

Prof Hardiansyah Ms PhD, Guru Besar Departmen Gizi Masyarakat FEMA IPB menginformasikan bahwa penggunaan garam berlebih bisa memicu penyakit berbahaya seperti contohnya hipertensi.

Ia mengatakan kandungan natrium pada garam bisa mencapai hingga 36 persen sementara itu natrium pada MSG hanya 12 persen. Kandungan natrium yang tinggi tersebut jelas bisa menyebabkan hipertensi.

Selain itu, mengkonsumsi garam juga memiliki beberapa efek negatif lainnya seperti dehidrasi. Karena kandungan senyawa natrium yang dimiliki garam dapat menarik serta menahan air di dalam tubuh.

Efek bahaya selanjutnya adalah menganggu fungsi ginjal. karena kadar garam yang terlalu banyak di dalam tubuh akan meningkatkan proses pembuangan protein melalui urine. Hal tersebut membuat ginjal akan bekerja lebih keras untuk menyaring protein dan menghasilkan urine. Itulah yang menyebabkan mengkonsumsi garam berlebih disebut lebih berbahaya dibandingkan micin.

Risiko Konsumsi Garam Berlebih

Berikut risiko yang bisa timbul akibat penggunaan garam dalam makanan mengutip artikel medis Web MD di situs webmd.com:

Kembung
Kembung adalah salah satu dampak kelebihan konsumsi garam. Ini karena garam yang berlebih membantu tubuh menahan air, akibatnya cairan akan menumpuk.

Tekanan darah tinggi
Tekanan darah tinggi atau hipertensi dapat diakibatkan karena terlalu banyak mengkonsumsi garam. Garam berlebih membuat tubuh sulit membuang cairan berlebih, juga mengakibatkan tekanan pada ginjal.

Bagian tubuh bengkak
Bagian tubuh yang umumnya dapat membengkak di antaranya adalah wajah, tangan, kaki, dan pergelangan kaki.

Terus merasa haus
Terus merasa haus terjadi karena garam berlebih menarik air dari beberapa sel tubuh sehingga mengakibatkan dehidrasi. Guna meringankan kondisi ini, sebaiknya tetap konsumsi banyak air untuk menetralkan garam.

Kenaikan berat badan
Kenaikan berat badan yang signifikan menjadi salah satu tanda kelebihan konsumsi garam. Apabila mengalami kenaikan berat badan sekitar beberapa kilogram secara tidak wajar, coba koreksi makanan-makanan yang dikonsumsi, bisa jadi karena tinggi kandungan garam.

Perut tidak nyaman
Terlalu banyak mengkonsumsi makanan mengandung garam dapat membuat perut mual, kram, sakit, dan diare. Guna meredakan kondisi ini, sebaiknya tetap mengkonsumsi banyak air atau cairan.

Bahaya jangka panjang
Di samping efek jangka pendek, mengkonsumsi banyak garam turut memberi efek jangka panjang. Di antaranya tinggi risiko pembesaran otot jantung, sakit kepala, dan gagal jantung.

www.tempo.co