WONOGIRI, JOGLOSEMARNEWS.COM – Suka acara bakar bakaran bareng keluarga teman atau orang terkasih? Tentu tidak melupakan salah satu bahan baku bebakaran berupa ikan.
Namun tahu tidak berapa harga ikan terutama ikan nila Waduk Gajah Mungkur Wonogiri? Ikan nila Waduk Gajah Mungkur Wonogiri merupakan salah satu favorit acara bebakaran.
Ketua Paguyuban Pembudidaya Ikan Waduk Gajah Mungkur Nila Kencana Sugiyanto membeberkan harga ikan nila Waduk Gajah Mungkur Wonogiri bervariasi.
Untuk partai besar, harga ikan dibanderol Rp 28 ribu per kilogram, sedangkan partai menengah hingga kecil, per kilogram harga ikan dipatok Rp 29 ribu -Rp 30 ribu.
Sementara itu, tidak ada kenaikan harga pakan yang dirasakan oleh Ketua Paguyuban Pembudidaya Ikan Waduk Gajah Mungkur Nila Kencana Sugiyanto dan anggotanya. Satu karung berisi 30 kilogram dengan harga Rp 358 ribu.
Ketua Paguyuban Pembudidaya Ikan Waduk Gajah Mungkur Nila Kencana Sugiyanto mengatakan, hingga pasca Lebaran 2023, permintaan ikan nila Waduk Gajah Mungkur Wonogiri cukup tinggi.
“Alhamdulillah bagus. Saat ini penjualan juga cukup bagus,” ungkap Ketua Paguyuban Pembudidaya Ikan Waduk Gajah Mungkur Nila Kencana Sugiyanto, baru baru ini.
Menurut Ketua Paguyuban Pembudidaya Ikan Waduk Gajah Mungkur Nila Kencana Sugiyanto, puncak permintaan ikan nila terjadi tiga hari menjelang Lebaran 2023. Dalam satu hari, pihaknya mengirimkan ikan hingga delapan kuintal.
“Kalau hari biasa, sekali kirim tiga kuintal. Nyaris tiga kali lipat berarti,” ujar Ketua Paguyuban Pembudidaya Ikan Waduk Gajah Mungkur Nila Kencana Sugiyanto.
Harapan kami, permintaan ikan nila bisa stabil terus seperti saat ini. Tentunya menjadi berkah untuk kami,” pinta Ketua Paguyuban Pembudidaya Ikan Waduk Gajah Mungkur Nila Kencana Sugiyanto. Aris Arianto