Beranda Daerah Karanganyar Yakin Menangi Pileg 2024,  Partai Golkar Karanganyar Pamerkan Komposisi Bacaleg Pelangi Berpamor...

Yakin Menangi Pileg 2024,  Partai Golkar Karanganyar Pamerkan Komposisi Bacaleg Pelangi Berpamor Besar

Ketua DPD Partai Golkar Karanganyar, Ilyas Akbar Almadani / Foto: Beni Indra

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -Kesiapan DPD Partai Golkar Karanganyar untuk memenangkan Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 benar-benar dilakukan secara matang.

Hal itu dibuktikan dengan komposisi Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) nya bervariasi dari berbagai kalangan, mulai dari mantan camat, kades aktif dan mantan kades hingga  pengusaha muda serta incumbent.

Ketua DPD Partai Golkar Karanganyar, Ilyas Akbar Almadani SIP mengatakan sebanyak 45 Bacaleg pelangi tersebut dijadwalkan akan mendaftar ke KPUD setempat Rabu (10/5/2023).

“Nama 45 Bacaleg tersebut hasil seleksi ketat tertutup dari jumlah keseluruhan 75 orang Bacaleg yang mendaftar di DPD Partai Golkar Karanganyar,” ungkap Ilyas Akbar Almadani SIP kepada JOGLOSEMARNEWS.COM , Senin (8/5/2023).

Lebih lanjut,  Ilyas menjelaskan,  komposisi Bacaleg Partai Golkar Karanganyar sangat lengkap mulai dari kuota perempuan hingga Bacaleg berpamor tinggi yakni dua orang mantan Camat Karanganyar Kota serta sejumlah kades aktif dan mantan kades.

Bukan hanya itu saja, guna menghadapi kompetisi di lapangan, DPD Partai Golkar Karanganyar mengusung sekitar 10 orang pengusaha muda yang terbilang sukses dengan umur kisaran 25-28 tahun.

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

Adapun untuk menghadapi kompetisi konvensional berbasis kultur paternalistik DPD Partai Golkar Karanganyar masih memasang Bacaleg incumbent yang notabene ketokohannya tidak diragukan lagi seperti Suparmi, AW Mulyadi, Sari Widodo, Anung Marwoko dan Hj Suwarni.

Para Bacaleg Incumbent tersebut lanjut Ilyas panggilan akrabnya akan dipasang di Daerah Pemilihan (Dapil) khusus alias Dapil tertentu yang mana pada Pileg 2019
kalah di Dapil tersebut.

“Kalau Pileg 2019 kami unggul di dua Dapil yakni Dapil satu dan Dapil dua namun kini kami targetkan unggul tiga Dapil yakni Dapil satu Dapil dua serta Dapil lima,” tandas Ilyas Akbar Almadani.

Sedangkan untuk Dapil tiga dan Dapil empat lanjut Ilyas pihaknya akan memakai strategi khusus salah satunya mengoptimalkan Bacaleg muda berkolaborasi dengan Bacaleg Incumbent.

“Secara prinsip kami dari Partai Golkar Karanganyar yakin 17 kursi itu riil bukan ngoyo woro (omong kosong ) karena sudah dilakukan survai internal,” pungkasnya.

Baca Juga :  Kesbangpol dan IPARI Karanganyar Gelar Pembinaan Kerukunan Umat Beragama

Dengan begitu,  lanjut Ilyas,  kini DPD Partai Golkar Karanganyar boleh dikata berkonsentrasi penuh untuk memenangi Pileg 2024 yang mana tahapannya dimulai dari pendaftaran resmi Bacaleg pada 1-14 Mei ini di KPUD. Beni Indra