JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Semarang

Kongres Perempuan Nasional Hasilkan Maklumat Semarang. Berikut Isi Pesannya

Pelaksanaan Kongres Perempuan yang berlangsung di Kampus UNDIP Semarang. Foto: dok
   

 

SEMARANG, JOGLOSEMARNEWS.COM Selama 3 hari, Perempuan Indonesia telah berkumpul berkonsolidasi merundingkan dan mencari solusi segala permasalahan pada Kongres Perempuan Nasional 2023. Acara berlangsung di Kampus Universitas Diponegoro (UNDIP) Semarang, pada 24-26 Agustus 2023.

Peserta sekitar 1.000 (seribu) orang adalah perwakilan dari 24 provinsi mengikuti acara ini yang terbagi dalam lima sidang komisi.

Ketua Umum Kongres Perempuan Nasional, Nawal Nur Arafah menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung terselenggaranya kongres kali ini.

“Saya mengapresiasi semangat peserta yang datang dan bersemangat mengikuti kongres. Peserta terjauh dari Aceh dan Papua bersedia hadir memberikan kontribusi terkait persoalan perempuan di wilayahnya. Kami berharap maklumat dan rekomendasi hasil kongres bisa dilaksanakan oleh para pengambil kebijakan terpilih di Pemilu 2024,” katanya dalam siaran persnya yang diterima JOGLOSEMARNEWS.COM .

Maklumat Semarang dan rekomendasi merupakan hasil kongres perempuan nasional. Maklumat Semarang menyebutkan rekomendasi dari Kongres ini menjadi agenda gerakan perempuan lintas elemen untuk disuarakan kepada para pengambil kebijakan dan kandidat pengambil kebijakan di tingkat pusat dan daerah serta pemangku kepentingan strategis lainnya.

Kongres Perempuan Nasional sebagai gerakan perempuan Indonesia siap bekerja sama dan bergandengan tangan dalam mewujudkan Indonesia yang berperadaban, berkeadilan sosial, bermartabat bagi setiap manusia, dengan anugerah semesta dalam rahmat Tuhan YME.

Pembaca maklumat adalah Titik Istirokhatun  perwakilan akademisi dari Universitas Diponegoro, pembaca rekomendasi: Suryani Estati Sudibyo (ANBTI-Aliansi Nasional Bhinneka Tunggal Ika) DKI Jakarta, Umi Hanisah (Pesantren Dayah Diniyah Darusaalam Provinsi Aceh Nanggroe Darussalam) dan Sri Setyaningsih (Forum Komunikasi Difabel Boyolali).

Perwakilan peserta menyerahkan rekomendasi kepada Ketua Umum Kongres Nawal Arafah Yasin untuk disampaikan kepada Gubernur Jawa Tengah yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah Sumarno selaku pemangku jabatan.

Penyelenggara acara ini adalah gabungan dari berbagai organisasi antara lain Badan Koordinasi Organisasi Wanita (BKOW) Jawa Tengah, Darma Wanita Persatuan UNDIP, PKK Jawa Tengah, LRC-KJHAM, Rahima, KUPI, Koalisi Perempuan Indonesia (KPI), KOPRI PMII Jateng, IMM Jateng, Kohati Jateng-DIY, pusat studi wanita, akademisi, mahasiswa, dan lembaga pemerintah maupun nonpemerintah telah bersatu padu bersinergi mewujudkan acara ini.(Ali)

 

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com