JAKARTA, JOGLOSEMARNEWS.COM – Benarkah Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar bakal membawa gerbong untuk kemenangan Anies Baswedan sebagai presiden dalam ajang 2024 mendatang?
Begitulah, kondis politik memang masih sangat cair dan dinamis. Namun seloroh dari Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas beberapa hari lalu menjadi setitik pertandaa.
Saat itu, Menag Yaqut berseloroh, jika memilih Amin, atau akronim dari Anies-Muhaimin berarti bidah.
Namun seloroh Menag itu ditangapi santai oleh Cak Imin, sebutan Muhaimin Iskandar.
Cak Imin berpendapat pernyataan Menag Yaqut tak perlu ditanggapi lantaran tidak mempunyai substansi.
“Apa perlu ditanggapi? Enggak ada, enggak ada dan enggak ada substansinya. Enggak ada substansinya. Tidak perlu ditanggapi,” kata Cak Imin saat ditemui di Klenteng Kong Miao, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, Kamis (14/9/2023).
Wakil Ketua DPR RI itu menuturkan pihaknya juga tak melarang siapa pun yang membuat pernyataan.
“Ya demokrasi kan begitu, kebebasan siapa pun boleh ngomong apa pun. Itu kan pilihan politik. Setiap orang memiliki pilihan politik,” ujar Cak Imin.
Adapun seloroh Menag Yaqut itu dilontarkan saat membuka orientasi PPPK Kemenag RI di Surabaya, Rabu (13/9/2023).