Beranda Daerah Karanganyar Sukses Raih Juara I Standar Pelayanan Minimum Tahun 2023, Bupati Juliyatmono Berikan...

Sukses Raih Juara I Standar Pelayanan Minimum Tahun 2023, Bupati Juliyatmono Berikan Hadiah Kenaikan Pangkat  485 ASN

Bupati Karananyar Juliyatmono  tengah menyerahkan SK Kenaikan pangkat kepada sebanyak 485 ASN / Foto: Beni Indra

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -Bupati Karanganyar,  Juliyatmono MH MM memberikan kado kenaikan pangkat sebanyak 485 Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Karanganyar, Rabu (4/10/2023).

Salah satu pertimbangan pemberian hadiah tersebut  karena ratusan ASN tersebut sudah berkontribusi nyata sehingga mengantarkan Karanganyar meraih juara satu
Standar Pelayanan Minimum (SPM) se- Indonesia tahun 2023.

Juliyatmono mengatakan,  kenaikan pangkat  merupakan bagian menuju jenjang karier yang lebih baik. Maka Bupati meminta ASN terus bekerja secara maksimal karena pekerjaan pelayanan atau birokrasi merupakan pengabdian mulia.

“Saya ucapkan selamat atas kenaikan pangkat dan yang lebih utama adalah lakukan profesi ASN  dengan senang, nyaman dan menjiwai kelak  Alloh SWT memberi kemurahan rejeki yang lebih berkah.,” ungkap Bupati di sela memberikan SK Kenaikan Pangkat di Pendapa  RM Said,  Rumah Dinas Bupati Karanganyar, Rabu (4/10/2023).

Bupati memberikan arahan pada para ASN agar dalam bekerja ikhlas serta berpikir positif dan kreatif. Sebab di satu sisi ASN adalah panutan masyarakat maka mindset atau pola pikirnya harus selangkah lebih maju.

“Seperti salah satu contoh Kabupaten Karanganyar raih juara satu SPM dari Mendagri
itu hasil dari kreativitas pelayanan birokrasi yang mana mengutamakan kualitas bukan sekadar  kuantitas,” tandas Bupati.

Selain itu,  lanjutnya,  kerja birokrasi itu bersifat  team work sehingga tidak bekerja sendiri,  melainkan saling berhubungan antar instansi.

Sebagai informasi, jmlah usulan kenaikan pangkat periode 1 Oktober 2023 sebanyak 555 orang ASN. Namun dari jumlah tersebut  terealisasikan sejumlah 485  orang. Beni Indra

Harap bersabar jika Anda menemukan iklan di laman ini. Iklan adalah sumber pendapatan utama kami untuk tetap dapat menyajikan berita berkualitas secara gratis.