JOGLOSEMARNEWS.COM Daerah Karanganyar

Timses  Prabowo-Gibran  Optimis Karanganyar Jadi Pioner Raih Kemenangan Tertinggi se-Soloraya

Ketua Timses Koalisi Indonesia Mandiri (KIM) Kabupaten Karanganyar Ilyas Akbar Almadani saat memimpin Rakor KIM, Jumat (24/11/2023) | Foto: Beni Indra
   

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM – Tim sukses Koalisi Indonesia Maju (KIM) Kabupaten Karanganyar percaya diri bakal mampu meraih kemenangan tertinggi di Soloraya untuk Capres Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 mendatang.

Dasar hitungannya mengacu pada jumlah anggota DPRD tujuh kabupaten kota di Soloraya yang tergabung dalam koalisi tim tiga Capres-Cawapres.

“Cara menghitungnya sederhana saja dari tiga kandidat Capres-Cawapres itu maka jumlah anggota koalisi yang terbanyak berasal dari tim sukses Prabowo-Gibran terdiri dari gabungan beberapa partai berikut jumlah kursi DPRD nya,” ungkap Ketua KIM Kabupaten Karanganyar Ilyas Akbar Almadani di sela Rakor KIM, Jumat (24/11/2023).

Menurut Ilyas, tim KIM diketahui memiliki jumlah anggota DPRD kabupaten/kota  paling banyak sehingga diharapkan menjadi garda depan untuk bergerak mencari massa.

Alasannya, anggota DPRD itu sendiri sudah memiliki basis massa sehingga jika jumlah anggota DPRD nya banyak sangat berpengaruh terhadap perolehan suara.

“Koalisi itu dahsyat karena merupakan kerja tim namun tak bisa dinafikan kehadiran dan gerakan anggota DPRD yang bergabung dalam koalisi sangatlah menentukan perolehan suara,” tandas Ilyas Akbar Almadani.

Untuk itulah Ilyas optimis karena jumlah anggota DPRD dari KIM itu terbanyak se-Soloraya maka potensi kemenangan tertinggi Prabowo-Gibran di Soloraya sangatlah realistis.

Sementara itu Sekretaris KIM Karanganyar Ade Eliana menjelaskan pergerakan KIM Karanganyar kian mantab mampu membentuk kepengurusan secara merata 17 kecamatan di Kabupaten Karanganyar.

Selanjutnya tengah dikebut pembentukan kepengurusan KIM sebanyak 162 desa dan lima kelurahan se-Karanganyar.

“Alhamdullilah tim KIM Karanganyar sangat solid kompak bergerak cepat hingga pembentukan Koordinator Kecamatan (Korcam) dan sekarang berproses pembentukan Koordinator Desa (Kordes),” ungkap Ade Eliana.

Bahkan, lanjut Ade Eliana, saat ini hampir 50% Kordes terbentuk tapi untuk peresmian atau deklarasi menunggu semua desa terbentuk.

“Nanti jika 167 Kordes terbentuk kita kumpulkan rapat bersama,” pungkasnya. Beni Indra

  • Pantau berita terbaru dari GOOGLE NEWS
  • Kontak Informasi Joglosemarnews.com:
  • Redaksi :redaksi@joglosemarnews.com
  • Kontak : joglosemarnews.com@gmail.com