Beranda Daerah Solo Ikut Didesak Ganjar Mundur dari Walikota Solo, Gibran: Terima Kasih Masukannya

Ikut Didesak Ganjar Mundur dari Walikota Solo, Gibran: Terima Kasih Masukannya

Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka sering mengambil cuti untuk kampanye. Meski dibenarkan secara hukum, namun faktanya hal itu mengganggu kinerja pemerintahan, karena itulah ia disarankan untuk mundur daei jabatannya sebagai walikota Solo / Foto: Ando

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka merespons pernyataan Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo yang ikut memintanya untuk mundur dari jabatan Walikota Solo.

Pernyataan Ganjar tersebut dilontarkan menyusul desakan yang diungkapkan oleh Ketua Fraksi PDIP DPRD Solo, YF Sukasno.

Ditemui di Balaikota Solo, Gibran lagi-lagi memberikan jawaban singkat terkait hal tersebut.

“Terima Kasih atas masukannya,” ungkapnya, Jumat (19/1/2024).

Seperti diketahui sebelumnya, Ganjar Pranowo menyatakan bahwa sebaiknya pejabat publik yang menjadi peserta Pilpres 2024 turut mundur dari jabatan.

Baca Juga :  Sah, IPNU dan IPPNU Dukung Luthfi-Yasin untuk Pilkada Jateng 2024

Ganjar menilai, kebijakan tidak mundur dari jabatan, meski itu telah dijamin dengan undang-undang, tetap saja berisiko penyalahgunaan kewenangan dan tidak fokus pada pekerjaan.

Ganjar pun menyebut bahwa pernyataan Ketua Fraksi PDIP DPRD Solo, YF Sukasno yang meminta Gibran mundur dari Walikota Solo sama sekali tidak tendensius. Karena, akan ada risiko mundur atau tidaknya dari jabatan, ketika seorang kandidat tak mau mundur dari jabatan yang diembannya. Ando