SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM – Atap ndalem Sasana Mulya Keraton Surakarta diturunkan oleh para ada Selasa (2/1/2024) sore.
Atap tersebut, diketahui nyaris saja roboh karena hujan angin yang menerjang Kota Solo beberapa waktu lalu.
KPH Eddy Wirabhumi, kerabat Keraton Kasunanan Surakarta menjelaskan, atap-atap tersebut sengaja diturunkan untuk mengetahui tingkat kerusakannya separah apa.
“Hari ini diturunkan untuk mengetahui tingkat kerusakannya seperti apa. Tidak hanya genteng lepas, tapi kayunya juga sudah miring sini, kan kelihatan,” ungkap Eddy Wirabhumi, Selasa (2/1/2024).
Eddy mengatakan, dirinya juga telah bekerja sama dengan tim teknis (tenaga ahli) untuk menghitung tingkat kerusakan atap Sasana Mulya tersebut dengan jumlah dana untuk memperbaikinya.
“Harus dihitung semua. Kita hitung ini nanti kalau dikembalikan lagi dengan atap kuat apa gak. Terus kalau nanti ga kuat apakah bisa diganti yang lebih ringan, mungkin sirap. Ini tim teknis sedang menghitung,” katanya.
KPH Eddy Wirabhumi juga mengatakan bakal melakukan konsultasi dengan Balai Pelestari Kebudayaan (BPK) wilayah X untuk rencana perbaikan ke depannya. Ando